Pohon Juwet Tumbang, 2 Orang Patah Tulang
Surabaya, memorandum.co.id - Rabu (25/11/2020) pukul 16.30, pohon juwet setinggi 2,5 meter di Jalan Zamhuri tumbang lantaran tidak kuat menahan beban dua orang yang tengah memanjat. "Pohon ini tumbang karena ada yang memanjat, dua orang tersebut karyawan pemilik perusahaan aluminium dan kaca," ujar Hadi, petugas kepolisian dari Polsek Rungkut. Tumbangnya pohon juwet tersebut mengakibatkan Soni dan Deni mengalami patah tulang kaki sebelah kanan. Selain itu, juga membuat kabel PLN di area tersebut tersebut putus serta satu buah mobil lecet-lecet akibat tergores ranting pohon. "Tadi mereka berdua manjat mau mengambil juwet, tidak lama pohon langsung ambruk," terang Yongki, pemilih perusahaan. Masih kata Yongki, dua karyawannya yang mengalami patah tulang langsung dibawa saat itu juga ke Rumah Sakit Royal untuk dilakukan perawatan. Sementara mobil miliknya yang berada tidak jauh dari sana turut menjadi sasaran pohon yang tumbang. Saat ini lalu lintas di TKP sudah diamankan Polsek Rungkut dan pohon yang tumbang telah dipotong oleh Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Surabaya. Terkait kabel yang putus, pihak PLN sedang menuju ke lokasi. (mg3/udi)
Sumber: