Latihan Gladi Posko-1 Merak Jaya XX, Kawasdal: Manfaatkan Latihan untuk Wahana Belajar
Blitar, memorandum.co.id - Menjelang dibukanya Latihan Gladi Posko-1 Merak Jaya XX, penyelenggara latihan Posko-1 Yonif 511/DY melaksanakan briefing pelaku bertempat di aula Soecipto Yonif 511/DY Jalan Maluku No 14, Kota Blitar, Selasa (6/10/2020). Latihan Gladi Posko-1 Merak Jaya-XX Yonif 511/DY ini akan dilaksanakan selama tiga hari, terhitung mulai 7 Oktober hingga 9 Oktober 2020 yang akan diikuti Danyonif 511/DY dan anggota stafnya. Pada kegiatan briefing pelaku ini, Kawasdal Dandim 0807/Tulungagung Letkol Inf Mulyo Junaidi memberikan gambaran pokok dan mekanisme tentang pelaksanaan Latihan Posko-1 Merak Jaya-XX kepada pelaku Gladi Posko. "Manfaatkan latihan Gladi Posko 1 ini untuk wahana belajar dan tetap semangat semoga latihan ke depan bisa berjalan sesuai harapan dari komando atas," tegas Kawasdal Letkol Inf Mulyo Junaidi. Danyonif 511/DY Letkol Inf A Wakhid Dedy Setyawan, dengan adanya briefing pelaku ini diharapkan pada pelaksanaan Gladi Posko nanti bisa berjalan dengan tertib, lancar dan aman. "Apa yang sudah diarahkan oleh Kawasdal tentang gambaran-gambaran dan mekanisme pelaksanaan latihan gladi posko agar benar-benar dipahami dan dilaksanakan sehingga pada saat pelaksanaan nanti tidak ada kesalahan," ucap Letkol Inf A Wakhid Dedy Setyawan. (alv/fer)
Sumber: