HUT Ke-1260 Kabupaten Malang, Dispora Gelar Maraton 1.200 KM & Extreme Off Road

HUT Ke-1260 Kabupaten Malang, Dispora Gelar Maraton 1.200 KM & Extreme Off Road

Malang, memorandum.co.id - Memperingati HUT ke-1260 Kabupaten Malang, Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Malang akan mengelar lari maraton sejauh 1.200 km dan rally off road. Kadispora Kabupaten Malang Atsalis Supriyanto mengatakan khusus untuk HUT Kabupaten Malang akan menggelar event spektakuler. “Rangkaian peringatan HUT ke-1260 Kabupaten Malang ini kita punya agenda bertaraf nasional,” katanya, Rabu (9/9/2020). Selama pandemi Covid-19 ini agenda Dispora, seperti kejuaraan dan lomba-lomba ditiadakan. Juga peringatan Hari Olah Raga Nasional tahun 2020 juga tidak ada kegiatan karena tidak boleh mengadakan kegiatan yang mengumpulkan massa. Dikatakan, agenda Dispora Kabupaten Malang yang pertama adalah Half Marathon 1.200 km selama 21 hari. Rencananya dilaksanakan mulai 5-26 November 2020. Dipastikan, sejumlah pelari nasional akan dipastikan ikut serta dalam event bergengsi ini. Rencananya para pelari secara estafet akan mengelilingi Kabupaten Malang yang diberangkatkan dari Pendopo Kabupaten Malang di Jalan KH Agus Salim, Kota Malang. “Peserta akan dibagi dalam regu, satu regu terdiri dari 10 orang yang berlari menempuh jarak 20 Km. Secara estafet mereka akan lari mengelilingi Kabupaten Malang,” ungkap Atsalis. Event spektakuler ini untuk mengenalkan potensi wisata Kabupaten Malang dan akan didaftarkan ke MURI (Museum Rekor Indonesia) dengan kategori pelaksanaan lari maraton terlama. “Ini adalah gelaran maraton terlama, dan akan kita daftarkan ke MURI,” tegas Kadispora Kabupaten Malang. Agenda lain yang tak kalah menarik adalah Luk 9 Extreme Challange Rally Off Road, yang akan dilaksanakan 16-20 Desember 2020. Rally off road selama lima hari yang start-nya dari Desa Bangelan, Kecamatan Wonosari dan finish di Pantai Unggapan akan dibagi dalam tiga kelas. Kelas pertama kategori Extreme, Limited dan Fun. Pendaftaran peserta akan dilakukan secara online, mulai Oktober 2020. “Jadi selama empat hari peserta akan menempuh jalur off road dengan kategori Extreme dan Limited, hari terakhirnya akan ada kelas Fun yang start dari Kanjuruhan, finish-nya di Unggapan,” terang mantan Camat Wajak. Luar biasanya, event off road nasional ini baru kali pertama  digelar di Jatim  dan diadakan di Kabupaten Malang. Tidak tanggung-tanggung acara yang berkerja sama dengan IMI dan IOF ini akan diikuti offroader nasional yang sudah pengalaman seperti Syamsir Alam. “Ini event bergengsi nasional yang kali pertama  diadakan di Provinsi Jatim, kebetulan Kabupaten Malang ditunjuk sebagai pelaksananya, tentu akan diikuti oleh offroader nasional, apalagi medannya sangat menantang,” jelasnya. Dua event kaliber nasional dalam rangka peringatan HUT Kabupaten Malang yang jatuh tanggal 5 November, mempunyai tujuan mengenalkan potensi wisata di Kabupaten Malang. “Kita berkerja sama dengan Dinas Pariwisata, tujuan dari dua agenda tersebut adalah mengenalkan potensi wisata Kabupaten Malang. Untuk kegiatan sosial, dalam Luk 9 Extreme Challange nanti ada bakti sosialnya,” papar Atsalis seraya menyebutkan akan menerapkan protokol kesehatan. (dia/fer)

Sumber: