Rumah Dua Lantai di Lebak Rejo Utara Terbakar

Rumah Dua Lantai di Lebak Rejo Utara Terbakar

Petugas DPKP Kota Surabaya Berjibaku memadamkan api--

SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID - Kebakaran cukup besar menimpa sebuah rumah di Jalan Lebak Rejo Utara, Kamis 10 April 2025, malam. Akibat kebakaran itu, dua kamar di lantai dua rumah milik Anita Suciati tersebut hangus. Insiden itu sempat membuat pemilik rumah dan warga panik. 

Sebab, api yang membakar kian membesar dan merambat ke rumah yang berada di sekitarnya. Kebakaran itu pun dilaporkan ke petugas Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) sekitar pukul 19.50.

BACA JUGA:Sejumlah Fakta Kebakaran Gudang Produksi Sandal Ardilles Tanjungsari


Mini Kidi--

Sebelum petugas tiba, warga setempat juga sempat berinisiatif memadamkan api dengan alat seadanya. Hanya saja, upaya itu tidak berbuah hasil maksimal. Hingga mobil pemadam tiba pukul 19.56.

Petugas lalu melakukan pemadaman dengan menyemprotkan air ke titik lokasi kebakaran tersebut. Guna memaksimalkan pemadaman, petugas juga menggunakan bantuan tangga. Api padam pukul 20.09. 

"Dilanjutkan pembasahan hingga lokasi kondusif pukul 20.47. Yang terbakar kamar di lantai 2," kata Kabid Pemadaman Dinas Pemadam Kebakaran dan Oenyelamatan (DPKP) Kota Surabaya Wasis Sutikno, Jumat 11 April 2025,  siang.

BACA JUGA:Cegah Kebakaran dan Gangguan Keamanan Selama Lebaran, DPKP Surabaya Imbau Masyarakat Waspada

Dijelaskan Wasis, luas area yang terbakar sekitar 3 x 9 meter. Kebakaran itu, terjadi hanya di lantai dua rumah dan tak sampai merambat ke bangunan lain. Menurutnya, saat hendak ke lokasi kebakaran petugas sempat mengalami kendala.

Sebab gang hanya bisa dimasuki unit kecil dan jarak lokasi kebakaran ke jalan utama sekitar 300 meter. "Alhamdulillah tidak ada korban. Penyebab diduga korsleting listrik," pungkas dia.(fdn)

Sumber: