Wujudkan Ketahanan Pangan, Polres Tulungagung Ikuti Launching Penguatan Program Pekarangan Pangan Lestari

AKBP Muhammad Taat Resdi melihat tanaman sayur di halaman kantor Bhayangkari Tulungagung.--
TULUNGAGUNG, MEMORANDUM.CO.ID - Polres Tulungagung mengikuti zoom meeting dalam rangka Launching Program Pekarangan Pangan Lestari (P2L) Ketahanan Pangan Serentak se-Indonesia, yang dilaksanakan kemarin.
Launching P2L digelar secara luring di Akademi Kepolisian Republik Indonesia Kota Semarang, namun disiarkan secara daring, sehingga Polres Tulungagung bisa mengikuti kegiatan tersebut sampai selesai.
BACA JUGA:Respon Dumas, Polres Tulungagung Amankan Terduga Pelaku Balap Liar di Sumbergempol
Mini Kidi--
Zoom meeting dilaksanakan di halaman Kantor Bhayangkari Cabang Tulungagung dan di seluruh polsek jajaran secara langsung.
Kegiatan ini dihadiri Wakapolres, Wakil Ketua Bhayangkari Cabang Tulungagung, PJU Polres, pengurus Bhayangkari, perwakilan Dinas Pertanian Kabupaten Tulungagung, Kodim 0807/Tulungagung dan tamu undangan lainnya.
Kapolres Tulungagung, AKBP Muhammad Taat Resdi melalui Kasihumas Ipda Nanang mengatakan, kegiatan ini adalah bentuk nyata dari wujud program ketahanan pangan yang telah digalakkan pemerintah. Untuk itu pihaknya menyiapkan lahan depan kantor Bhayangkari sebagai lokasi pengembangan tanaman sayur sayuran.
BACA JUGA:Satlantas Polres Tulungagung Bagi-Bagi Coklat ke Pengendara Taat Aturan Lalu Lintas
"Program ini diinisiasi oleh Bhayangkari dengan tujuan meningkatkan ketahanan pangan nasional melalui pemanfaatan pekarangan rumah tangga sebagai sumber pangan mandiri," terangnya.
Pihaknya menyebut, kegiatan seperti ini sejalan dengan upaya pemerintah dalam menciptakan ketahanan pangan yang berkelanjutan.
Bhayangkari sendiri memiliki komitmen serius. Salah satu buktinya adalah pemanfaatan lahan di halaman kantor Bhayangkari sebagai lokasi pengembangan tanaman sayuran.
BACA JUGA:Kapolres Tulungagung Tinjau Langsung Implementasi Program P2B di Desa Sambirobyong
"Polres Tulungagung dalam program P2L, melalui Bhayangkari berkomitmen mendukung penuh program ini sebagai langkah nyata dalam meningkatkan ketersediaan pangan di masyarakat. Dengan pemanfaatan lahan pekarangan, kita bisa menciptakan sumber pangan mandiri yang sehat dan berkelanjutan hingga meningkatkan kesejahteraan keluarga," urainya.
Nanang menyebut, ada sejumlah manfaat yang bisa didapatkan dari program seperti ini. Mulai dari peningkatan kemudahan akses mendapatkan pangan, kemudian menjamin keberagaman pangan di masyarakat, hingga terciptanya swadaya dan ketahanan pangan di wilayah kerjanya.
Sumber: