Hati-hati! Pemuda Bangkalan Bawa Kabur Motor Teman Wanita Saat Kopi Darat, Ini Modusnya
Tersangka Junaidi diamankan di Polsek Sukomanunggal--
SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID - Apes dialami wanita berinisial M (29), asal Bangkalan, Madura. Niatnya memadu kasih bersama pemuda pujaan hati yang ia kenal di media sosial (medsos), berujung derita.
Motor M dibawa kabur usai bertemu di ITC Mega Grosir Surabaya. Pelakunya, Junaidi (33), yang juga warga Bangkalan, Madura. Kini, Junaidi sudah diamankan kepolisian.
Dia diringkus anggota unit Reskrim Polsek Sukomanunggal saat berada di salah satu minimarket di kawasan Sukomanunggal, Minggu 8 Desember 2024, kemarin.
"Tersangka ditangkap di depan minimarket Jalan Sukomanunggal, Minggu 8 Desember 2024 pukul 13.00 WIB," kata Kanitreskrim Polsek Sukomanunggal Ipda Eko Yudha, dikonfirmasi Kamis 12 Desember 2024.
BACA JUGA:Jumat Curhat Bersama Warga, Kapolsek Sukomanunggal Imbau Bonek-Bonita Jaga Kondusivitas Kota
BACA JUGA:Polsek Sukomanunggal Antisipasi Musim Hujan, Pantau Kinerja Pompa Air Satelit
Eko menjelaskan, kasus itu bermula ketika korban dan Junaedi berkenalan di jejaring media sosial. Dari sana, mereka lalu intens berkomunikasi melalui WhatsApp (WA).
Suatu saat, keduanya bersepakat bertemu di kawasan Jembatan Suramadu. "Setelah bertemu dan berbincang sebentar, korban sama pelaku ini sepakat jalan-jalan ke ITC mal," imbuh Eko Yudha.
Seperti layaknya sejoli yang baru bertemu, keduanya meinkmati jalan-jalan di dalam mal. Namun, di balik senyum Junaidi, ada niat jahat yang ia sembunyikan.
BACA JUGA:Beri Kenyamanan dan Keamanan, Polsek Sukomanunggal Gencarkan Patroli
BACA JUGA:Antisipasi Banjir, Polsek Sukomanunggal Pastikan Pompa Air Bundaran Satelit Berfungsi Optimal
Diam-diam, ia yang sudah menguasai kunci kontak korban mulai merencanakan aksi. Ia berpamitan ke korban untuk ke toilet yang berada di mal tersebut.
Tanpa ada rasa curiga, korban mengiyakan permintaan Junaidi. Sejak saat itu, batang hidung Junaidi tak lagi bisa dilihat korban. Setelah menunggu sekian lama, tersangka Junaidi ini tak kunjung kembali.
Korban yang curiga kemudian keluar dari mal dan menuju ke parkiran. Benar saja, ia kaget setelah melihat motornya sudah tak ada lagi di posisi awal terparkir. "Motor itu dibawa kabur tersangka," ungkap Eko.
Sumber: