Inilah Susunan Pemain Resmi Timnas Indonesia vs Cina, STY Lakukan 4 Pergantian Pemain

Inilah Susunan Pemain Resmi Timnas Indonesia vs Cina, STY Lakukan 4 Pergantian Pemain

Pemain timnas Indonesia ketika menghadapi Bahrain. (Dok PSSI) --

SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID - Timnas Indonesia akan menghadapi tuan rumah Cina dalam matchday keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Grup C Zona Asia malam ini, Selasa 15 Oktober 2024 pukul 19.00 WIB. Dalam line-up resmi, Pelatih Shin Tae-yong melakukan 4 pergantian untuk pemain yang turun menghadapi Cina. 

BACA JUGA:Jelang Lawan China, Indonesia Akan All Out Demi 3 Poin

Di posisi penjaga gawang, Maarten Paes tetap menjadi pilihan utama coach STY untuk mengawal gawang timnas. Di posisi pemain belakang ada nama Jay Idzes, Mees Hilgers, Calvin Verdonk. Posisi Jordi Amat yang sebelumnya bermain melawan Bahrain akan diisi Calvin Verdonk. 

BACA JUGA:Dikabarkan Cedera Pasca Imbang 2-2 atas Bahrain, Jordi Amat Dipastikan Absen Lawan Cina

Untuk posisi tengah akan diisi Asnawi Mangkualam, Nathan Tjoe-A-On, Ivar Jenner, dan Shayne Pattynama. Asnawi kali ini menggantikan Sandy Walsh yang kemarin sempat dikabarkan cedera, Pattynama menggantikan posisi Calvin Verdonk, dan Nathan menggantikan Thim Haye. 

BACA JUGA:Jelang Cina vs Indonesia, Tuan Rumah Unggul H2H atas Timnas Garuda

Perubahan juga dilakukan di lini serang timnas, sebelumnya di penyerangan kanan ada nama Malik Risaldi sekarang digantikan Withan Sulaeman. Untuk posisi penyerang kiri masih ditempatkan Ragnar Oratmangoen dan penyerang tengah diisi Rafael Struick yang pada laga menghadapi Bahrain berhasil mencetak gol. 

BACA JUGA:Gelar Latihan Perdana, Kondisi Pemain Timnas Bagus Kecuali Sandy Walsh dan Jordi Amat

Timnas Indonesia akan menghadapi Cina dalam pertandingan keempat di Stadion Qingdao Youth Football malam ini. Indonesia akan tampil all out untuk bisa mencuri 3 poin di kandang lawan.

BACA JUGA:Dirugikan Keputusan Wasit Ahmed Al Kaf, PSSI akan Kirim Surat Protes ke AFC

Kemenangan akan sangat penting untuk timnas agar peluang masuk Piala Dunia 2026 terbuka lebar. (rid) 

 

Berikut susunan pemain Indonesia vs Cina:

3-4-3: Maarten Paes (GK); Mees Hilgers, Jay Idzes, Calvin Verdonk; Asnawi Mangkualam (C), Nathan Tjoe-A-On, Ivar Jenner, Shayne Pattynama; Witan Sulaeman, Ragnar Oratmangoen, Rafael Struick

Sumber: