Blegur Jadi Wakil Ketua DPRD Jatim Definitif 2024-2029

Blegur Jadi Wakil Ketua DPRD Jatim Definitif 2024-2029

Gedung DPRD Jatim. -Istimewa-

SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID - Sampai batas akhir pengiriman nama pimpinan DPRD Jatim ke pimpinan sementara DPRD Jatim, hanya Partai Golkar yang mengawali nama calon pimpinan definitif DPRD Jatim.

BACA JUGA:KPK Ingatkan 120 Anggota DPRD Jatim Periode 2024-2029

Pimpinan sementara DPRD Jatim, Anik Maslachah mengatakan bahwa hingga hari terakhir masa pengajuan nama calon pimpinan definitif DPRD Jatim, baru Partai Golkar yang mengajukan.

"Baru Partai Golkar yang sudah mengajukan nama calon pimpinan definitif yaitu Blegur Prijanggono," kata Anik Maslacahah.

BACA JUGA:Pimpinan Sementara Anik Maslachah: Pentingnya Semangat dan Tanggung Jawab 120 Anggota DPRD Jatim

Sedangkan empat parpol lain yang juga mendapat jatah pimpinan, yakni PKB, PDI Perjuangan, Partai Gerindra, dan Partai Demokrat, kata Anik belum mengajukan nama calon pimpinan definitif DPRD Jatim.

"Ini memang ranahnya partai politik, sehingga kami hanya bisa mendorong melalui surat ke masing-masing partai supaya secepatnya mengusulkan nama calon pimpinan definitif," jelas politikus asal Sidoarjo.

BACA JUGA:Kemendagri Ingatkan DPRD Jatim di Bimtek 2024

Sesuai mekanisme, kata Anik usulan nama calon pimpinan definitif dari masing- masing parpol peraih kursi terbanyak nomor satu hingga kelima akan ditetapkan melalui rapat paripurna. 

"Proses selanjutnya, nama nama tersebut kami usulkan ke Mendagri untuk dikuatkan SK. Setelah SK Mendagri turun baru dilantik," ungkapnya. 

BACA JUGA:Ketua DPW PKS Jatim: Minta 5 Anggota Fraksi PKS DPRD Jatim Konsisten Berjuang di Jalan Rakyat

Terpisah, Ketua DPD Golkar Jatim yang juga Sekjen DPP Partai Golkar, Sarmuji belum bisa dikonfirmasi. Pesan memorandum.co.id yang masuk nomor WhatsApp (WA)-nya hanya dibaca, demikian juga saat dihubungi telepon, hanya nada sambung tanpa diangkat. 

BACA JUGA:Anik Maslachah Ditunjuk Jadi Ketua Sementara DPRD Jatim Periode 2024-2029

Kondisi serupa juga dilakukan Blegur Prijanggono. Mantan Ketua Fraksi Golkar DPRD Jatim periode 2014-2019 juga tidak beraksi saat dihubungi, pukul 15.40 WIB, Selasa 10 September 2024. 

Sumber: