Tolak Tegas Reklamasi Proyek SWL, Masyarakat Pesisir Bubarkan Dua Kegiatan Sosialisasi PT Granting Jaya

Tolak Tegas Reklamasi Proyek SWL, Masyarakat Pesisir Bubarkan Dua Kegiatan Sosialisasi PT Granting Jaya

Ratusan nelayan tampak menyuarakan aspirasi di depan pintu masuk Kenpark.-Alif Bintang-

SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID - Pengembangan kawasan pesisir terpadu Surabaya Waterfront Land (SWL) dengan luas sekitar 1.084.57 hektare menuai kritikan dari masyarakat pesisir, khususnya para nelayan yang tinggal di wilayah Sukolilo, Mulyorejo, Bulak, dan Rungkut.

BACA JUGA:Minimalisir Polusi Bau, PT Enero Utilisasi Blower

Mengetahui proyek SWL tersebut masih dikonsolidasikan, ratusan masyarakat dan para nelayan melakukan aksi unjuk rasa di depan pintu masuk Kenjeran Park, Selasa, 3 September 2024.

BACA JUGA:Perpanjangan Pendaftaran Pilwali Surabaya Masih Sepi Peminat

"Proyek ini sangat menyengsarakan masyarakat pesisir, terutama para nelayan. Mereka bukan hanya kehilangan mata pencaharian tapi juga terancam banjir," kata Indi Nuroini selaku ketua LPMK Keputih.

BACA JUGA:Istirahat di Warkop, Anggota Polda Jatim Amankan Pejudi Slot

Diketahui, PT Granting Jaya selaku operasional proyek SWL hendak melakukan pembahasan bersama stakeholder terkait, akademisi, dan masyarakat.

BACA JUGA:Gelapkan Uang Dana Umrah Rp 458,7 Juta, Bos Travel Umrah Haji Dituntut 3 Tahun

Yakni, sosialisasi dan konsultasi publik membahas mengenai analisis dampak lingkungan (amdal).

BACA JUGA:Jemput Istri Kerja, Warga Sidotopo Dibacok Gangster, Ini Kata Korban!

Kegiatan yang semestinya berlangsung di dua lokasi yaitu Pasar Wisata Harmoni Keputih (PWHK) dan Kenpark terpaksa dihentikan. Warga melakukan aksi protes dan menggeruduk minta dihentikan.  

BACA JUGA:Ketua Umum KONI Jatim: Bangga Capaian Senam Artistik

Menurut Indi, warga tegas menolak proyek reklamasi yang dinilai dapat menimbulkan dampak negatif bagi warga di sepanjang pesisir Pantai Kenjeran. Sehingga dua kegiatan sosialisasi di Kenpark dan PWHK dibubarkan paksa oleh warga.

BACA JUGA:Tim Basket Putra Jatim Raih Kemenangan Kedua

Sumber: