Binrohtal Polres Kediri Bangun Integritas dan Etika Profesionalisme Personel

Binrohtal Polres Kediri Bangun Integritas dan Etika Profesionalisme Personel

Polres Kediri menggelar pembinaan rohani dan mental berlangsung di Masjid Al-Aaman Mapolres Kediri.--

KEDIRI, MEMORANDUM.CO.ID – Dalam rangka memperkuat integritas dan etika profesionalisme, Polres Kediri kembali menggelar pembinaan rohani dan mental (binrohtal), Kamis pagi, 24 agustus 2024.

Berlangsung di Masjid Al-Aaman Mapolres Kediri, kegiatan yang diikuti oleh seluruh personel, baik Polri maupun ASN ini bertujuan untuk memberikan bimbingan spiritual guna mendukung tugas kepolisian.

Kapolres Kediri AKBP Bimo Ariyanto melalui Kasihumas Polres Kediri AKP Sriati menekankan pentingnya keseimbangan antara tugas kedinasan dan pembinaan rohani sebagai fondasi utama dalam bertugas dengan jujur, adil, dan bertanggung jawab.

BACA JUGA:Terekam CCTV, Maling Motor Klepek Ditangkap Polres Kediri

Dalam kegiatan ini, Polres Kediri menghadirkan seorang penceramah, yang memberikan tausiyah mengenai pentingnya menjaga integritas dan etika dalam setiap aspek kehidupan. 

Terkait hal tersebut, Kasihumas menerangkan, “Integritas adalah kunci utama dalam meraih kepercayaan dari masyarakat, dan hal ini harus dimulai dari hati yang bersih dan niat yang ikhlas.”

Sebagai abdi negara, lanjutnya, Polri harus selalu menjaga amanah yang telah diberikan. Dengan demikian, dapat tercipta pribadi yang lebih baik dan bermanfaat bagi orang lain.

BACA JUGA:Polres Kediri Amankan Maling Motor di Masjid Jami Al Khotib

Selain tausiyah, binrohtal juga diisi dengan pembacaan do’a bersama yang dipimpin oleh salah satu perwira Polres Kediri. 

Doa dipanjatkan sebagai bentuk permohonan agar selalu diberikan kesehatan, kekuatan, dan ketabahan dalam menjalankan tugas melayani, mengayomi, dan melindungi masyarakat.

Kegiatan binrohtal di Polres Kediri merupakan agenda rutin yang dilaksanakan setiap minggunya.

BACA JUGA:Polres Kediri Kembali Raih Penghargaan, Juara 1 Aplikasi Siap Semeru 2024

AKP Sriati berharap, kegiatan ini dapat memotivasi personelnya untuk lebih berdedikasi, serta menjauhkan diri dari perilaku yang dapat merusak citra kepolisian.

“Binrohtal adalah momen penting bagi kita semua untuk introspeksi diri, memperbaiki niat, dan mengingat kembali esensi dari tugas yang Kita emban,” pungkasnya.(hms/day)

Sumber: