Hari Pertama Proliga, Pertamina Gasak Petrokimia 3-0

Hari Pertama Proliga, Pertamina Gasak Petrokimia 3-0

tim putri, Jakarta Pertamina usai Enduro usai mengalahkan Gresik-Biro Malang-

MALANG, MEMORANDUM - Hari pertama dalam PLN Mobile Proliga 2024, Kamis malam 13 Juni 2024, tim putri, Jakarta Pertamina Enduro melibas Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia dengan skor 3-0,  di GOR Ken Arok Kota Malang, Jawa Timur.

Menghadapi Petrokimia, Pertamina Enduro bermain sedikit hati-hati. Set pertama pertandingan berlangsung lambat. Namun, Hanny Budiarti dkk, mendapat perlawanan berarti Mediol Stiovany Yoku dkk dari Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia.

Pada set pertama, Pertamina Enduro menang 25-15. Set kedua pelatih Petrokimia, Risco Herlambang merotasi pemainnya dengan memasukkan Shintia Alliva.

Namun Hanny Budiarti yang berkolaborasi dengan Polina Shemanova dan Ivana Vanjax terus menekan pertahanan Petrokimia. Karena mengincar satu tiket ke babak final four. 

BACA JUGA:Hari ini, Proliga Bola Voli 2024 Hibur Masyarakat Malang Raya

Di set kedua, anak asuh Risco Herlambang tidak bisa berkembang dan dipaksa kalah 25-15 oleh Pertamina Enduro.

Kemudian, pada set ketiga, pertandingan kedua tim cukup berimbang. Risco Herlambang, tetap memaksimalkan pemainya. Dan Terjadi kejar mengejar angka. Hingga akhir, Jakarta Pertamina Enduro unggul dengan scor 26 -24.

“Set ketiga akhirnya bisa kita ambil. Strategi yang kita, bisa berjalan dengan baik. Untuk laga berikutnya menghadapi Jakarta Livin’ Mandiri. Kita harus fokus untuk servis, dan tampil menyerang,” terang Pelatih Jakarta Pertamina Enduro Eko Waluyo.

Dirinya pun bersyukur atas hasil yang dicapai atlet-atletnya. Karena semua pemain bermain baik dan  mengikuti arahan strategi.

BACA JUGA:Kantongi Gelar Juara Livoli Divisi Utama 2023, Tim Voli GPPI Percaya Diri di Proliga

Sementara itu, Direktur Utama PT Pertamina Lubricants, Werry Prayogi mengaku gembira, atas hasil yang dicapai Pertamina Enduro.  

"Memberikan harapan anak-anak untuk bisa maju ke final four," terangnya, usai laga.

Dengan kemenangan tersebut tim putri Jakarta Pertamina Enduro mengumpulkan poin 18, dan berpeluang lolos babak final four.

Pelatih Petrokimia, Risco Herlambang mengaku, anak asuhnya seperti kurang gairah.

Sumber: