Harlah Ke-90, Ansor Kabupaten Malang Apelkan 10 Ribu Banser di Pantai Balekambang

Harlah Ke-90, Ansor Kabupaten Malang Apelkan 10 Ribu Banser di Pantai Balekambang

Apel 10.000 Banser Ansor Kabupaten Malang di Pantai Balekambang, Desa Srigonco, Kecamatan Bantur.-Biro Malang Raya-

MALANG, MEMORANDUM - Puncak peringatan Hari Lahir (Harlah) ke-90 Ansor, Pimpinan Cabang (PC Ansor) Kabupaten Malang melakukan Apel 10.000 Banser Ansor se-Kabupaten Malang di Pantai Balekambang, Desa Srigonco, Kecamatan Bantur.

BACA JUGA:Operasi Kejahatan Malam, Polsek Simokerto Amankan Pemuda Bawa Sajam dan Pil Koplo

Pada Apel tersebut dihadiri Wakasatkornas M Irsyad, Wadirbinmas Polda Jatim AKBP Darman, Ketua PCNU KH Hamim Kholili, Ketua PC Ansor Fatkhurrozi, Pj Sekdakab Nurman Ramdhansyah, Wakapolres Malang Kompol Imam Mustolih serta beberapa undangan lainnya.

BACA JUGA:Pegi Langsung Ditarik Polisi usai Bantah Bunuh Vina: Saya Tak Pernah Membunuh, Saya Rela Mati

Harlah ke-90 Gerakan Pemuda Ansor yang mengusung tema" Berkibar Tinggi Panji Gerakan Mengawal Kemenangan Indonesia", berlangsung cukup khidmat dan lancar. 

BACA JUGA:Diajak Lihat Bantengan, Gadis Asal Blitar Dirudapaksa Teman Medsos

Ketua PC Ansor kabupaten Malang Fatkhurrozi, dalam sambutannya meminta pada seluruh Banser dan Ansor, untuk selalu gagah perkasa, tidak banyak mengeluh dan selalu siap menjadi garda terdepan untuk melindungi NKRI.

BACA JUGA:Berdalih Jemput Bola, Pendaftaran Bacawabup Mantan Istri Bupati Diambil Panitia di Rumah

Tidak lupa ketua Ansor mengucapkan terima kasih banyak, pada seluruh PAC Ansor yang berperan aktif atas kegiatan apel pada Harlah Ansor.

BACA JUGA:Surabaya Vaganza Meriahkan HJKS Ke-731, Wali Kota Eri Ingatkan Tak Lupakan Sejarah Panjang Kota Pahlawan

"Apel tidak akan terlaksana tanpa peran serta sahabat sahabat kader baik Banser maupun Ansor," ujarnya.

BACA JUGA:Walimatus Safar Haji, Abah Kanzah: Sorot Jalan Rusak Lamongan Peringkat 1 Jatim

Sedangkan Bupati Malang Sanusi dalam sambutannya yang dibacakan Pj Sekdakab Malang Nurman Ramdhansyah sangat mengapresiasi atas kegiatan yang dilaksanakan. Bahkan Banser dan Ansor sebagai garda terdepan sebagai pengawal Bhinneka Tunggal Ika.

BACA JUGA:KPU Kabupaten Pasuruan Lantik 1.095 Anggota PPS

Sumber: