Modus Ajak Ngobrol, Tabungan Nenek Tumini Amblas Digondol Dua Wanita

Modus Ajak Ngobrol, Tabungan Nenek Tumini Amblas Digondol Dua Wanita

Nenek Tumini di depan tokonya--

PASURUAN, MEMORANDUM.DISWAY.ID - Nasib pilu menimpa Tumini (77), seorang lansia pemilik warung kelontong di Kelurahan Bangilan Kecamatan Panggungrejo, Kota Pasuruan. Uang tabungan koin senilai Rp3 juta yang dikumpulkannya selama bertahun-tahun raib digondol kawanan pencuri bermodus pembeli, pada Jumat 16 Januari 2026 pagi.

Peristiwa terjadi sekira pukul 10.00 WIB. Berdasarkan informasi yang dihimpun di lapangan, aksi kejahatan ini diduga dilakukan oleh dua orang perempuan yang berbagi peran secara rapi untuk mengelabui korban.

BACA JUGA:Maling Jelas Terekam CCTV, Motor Warga Warungdowo Digondol


Mini Kidi--

Pelaku menggunakan siasat komunikasi untuk melumpuhkan kewaspadaan korban.

Salah satu pelaku mengajak Tumini berbincang akrab mengenai kondisi ekonomi hingga perkembangan usaha warungnya. 

BACA JUGA:Motor Pelanggan Warkop di Gresik Kota Digondol Maling, Pelaku Beraksi dalam Hitungan Detik

Di saat Tumini terbuai dalam obrolan panjang tersebut, pelaku lainnya berdalih menumpang ke kamar mandi.

"Salah satu pelaku mengajak bicara terus, tanya-tanya soal jualan. Satunya lagi izin ke belakang, katanya mau ke kamar mandi," ungkap salah seorang warga sekitar.

Nenek Tumini baru menyadari dirinya menjadi korban penjarahan sesaat setelah kedua perempuan tersebut berpamitan pergi. 

BACA JUGA:Motor Warga Kedung Baruk Surabaya Raib Digondol Paman, Aksi Terekam CCTV

Saat memeriksa tempat penyimpanan, kaleng biskuit yang menjadi saksi bisu perjuangannya menabung ternyata sudah kosong melompong.

Tumini tak mampu menyembunyikan kesedihannya, dengan nada lirih ia bercerita bahwa uang koin yang dikumpulkan sedikit demi sedikit dari hasil berjualan itu sedianya akan digunakan untuk keperluan ibadah dan keluarga.

“Itu uangnya mau saya pakai untuk selamatan seribu harinya anak saya. Rencananya setelah Lebaran nanti. Sedikit demi sedikit saya kumpulkan dari sisa jualan,” ujar Tumini, dengan mata berkaca-kaca.

Sumber:

Berita Terkait