Menteri PU Kunjungi Kediri, Gedung Perkantoran Pemkab segera Dibangun Pemerintah Pusat
Menteri PU Dody Hanggodo bersama Bupati Kediri Hanindito Himawan Pramana. -Rohmad Sholeh-
BACA JUGA: Kantor DPRD Kota Kediri Dijarah Lalu Dibakar Massa
"Arahan dari pak menteri karena kerusakannya berat akan diratakan, maka akan ada penghapusan aset. Kami akan diskusi dengan teman-teman DPRD," kata Mas Dhito, sapaan akrab Bupati Kediri.
Berdasarkan inspeksi dan assessment yang dilakukan oleh Direktorat Jenderal Cipta Karya bersama Balai Penataan Bangunan, Prasarana, dan Kawasan (BPBPK) Jawa Timur, kondisi komplek gedung Pemerintahan Kabupaten Kediri menunjukkan kondisi yang parah.
Kondisi struktur gedung DPRD Kabupaten Kediri lantai atas terjadi kerusakan yang sangat parah, sehingga praktis bahwa semua struktur pada lantai tersebut tidak dapat dimanfaatkan kembali.
Untuk Kantor Bupati, pada lantai atas terjadi kerusakan yang relatif parah pada sebagian dari balok perimeter pengaku. Sedangkan pada lantai dasar kondisi struktur masih dapat dimanfaatkan.
Sementara kondisi struktur gedung Kantor Sekretaris Daerah Kabupaten Kediri tidak terdapat indikasi kerusakan berat pada struktur utama. Kolom bangunan masih dalam kondisi tegak, dan tidak menunjukkan adanya kemiringan. (roh/fai)
Sumber:

