SURABAYA, MEMORANDUM - Sebanyak 14 anggota Tim Pancanaka Satpol PP Surabaya berlaga dalam lomba Fin Swimming Selat Madura Kasal Cup.
Perlombaan ini diadakan dalam rangka Hari Ulang Tahun Kopaska ke-62 dan dimulai dari Dermaga Kapal Feri Madura menuju Monumen Jalesveva Jayamahe, Minggu, 25 Februari 2024, hari ini.
BACA JUGA:Satkopaska Koarmada II Gelar Latihan Operasi Peperangan Laut Khusus
Kepala Satpol PP Surabaya M Fikser, mengungkapkan antusiasmenya dalam mengirimkan tim Pancanaka, yang sebelumnya dikenal sebagai tim becak air, untuk mengikuti perlombaan ini.
"Saya antusias mengirimkan tim Pancanaka ini untuk ikut serta dalam lomba yang diadakan oleh Komando Armada II. Saya berharap mereka (tim Pancanaka) semangat dan tetap optimistis mengikuti lomba ini. Jaga satu sama lain, dan jangan lupa untuk berdoa, karena keselamatan dan doa itu penting," kata Fikser, Minggu, 25 Februari 2024.
BACA JUGA:Satpol PP Jatim Latih Pemadam Evakuasi Korban Kebakaran
Salah satu anggota Tim Pancanaka, Abdul Mubin, menjelaskan bahwa dirinya dan rekan-rekannya sebelumnya telah melakukan persiapan dan latihan selama delapan hari untuk mengikuti lomba renang yang menggunakan alat snorkeling dan fins (sepatu katak) ini.
BACA JUGA:Disalahgunakan, Satpol PP Surabaya Amankan Aset eks Rumah Jaga Pompa Air Mulyorejo
"Kami terbantu oleh pelatih yang lebih berpengalaman di bidangnya. Latihan kami meliputi bimbingan fisik, renang menggunakan fins, ketahanan, latihan lawan arus, serta teknik water trappen," jelas Mubin.
Mubin juga mengatakan bahwa tidak ada kendala selama latihan. Baginya, persiapan latihan yang dilakukan sangatlah penting.
BACA JUGA:Satpol PP Surabaya Bongkar Reklame Tak Berizin dan Tak Bayar Pajak
"Untuk kendala tidak ada, kami sudah siap. Kami butuh bimbingan dan latihan fisik dan teknik, mengingat medan laut dan jarak yang jauh," kata Mubin.
Mubin menambahkan bahwa perlombaan ini merupakan tantangan sekaligus pengalaman baru baginya.
"Untuk tim Pancanaka sendiri, sudah ada 2 orang yang pernah mengikuti lomba, sedangkan yang lain belum, termasuk saya," kata Mubin.
BACA JUGA:Mengganggu Area Publik, Satpol PP dan Panwascam Tertibkan Ratusan APK