Jadi Inspektur Upacara Bendera, Anggota Polsek Karangpilang Berikan Himbauan Jauhi Narkoba

Senin 31-07-2023,18:15 WIB
Reporter : M Ridho
Editor : M Ridho

Surabaya,memorandum.co.id - Dalam rangka memberikan sosialisasi kepada para siswa dan siswi di tingkat Sekolah Dasar, Bhabinkamtibmas Polsek Karangpilang Bripka Sido Sucahyo menjadi Inspektur Upacara bendera di Sekolah SDN Karangpilang 1 Surabaya Kelurahan Karangpilang, Senin (31/7/23). Melalui Bripka Sido Sucahyo, Kapolsek Karangpilang Kompol A.Risky Fardian mengatakan bahwa kegiatan sambang sekolah ini dilaksanakan dalam rangka program Police Goes To School. "Yaitu untuk memberikan pesan-pesan Kamtibmas dan memberikan sosialisasi kepada para siswa siswi agar tidak terjerumus dengan narkoba dan hal-hal yang negatif lainnya yang bisa merusak masa depan,"ujar Kompol A. Risky Fardian Para siswa siswi tampak antusias dan penuh khidmat dalam mengikuti upacara bendera. Para guru SDN Karangpilang 1 Surabaya turut mengapresiasi kegiatan tersebut. Karena dengan kegiatan ini diharapkan para siswa tidak takut kepada anggota Polri dan selalu menerapkan apa yang telah disampaikan Bhabinkamtibmas ke para siswa siswi dalam kehidupan sehari hari. Lebih lanjut, Bripka Sido Sucahyo berpesan agar siswa tidak menggunakan sepeda motor saat di luar rumah. "Karena belum waktunya memakai motor antisipasi kecelakaan lalu lintas,"terangnya. "Di himbau kepada anak-anak agar tidak membuat konten dan video yang negatif di medsos karena akan membahayakan diri sendiri, keluarga dan guru di Sekolah tersebut,"tandas Bripka Sido Sucahyo. (mtr/rdh)

Tags :
Kategori :

Terkait