Magetan, memorandum.co.id - Merangkul semua elemen dan kelompok masyarakat, Polres Magetan terus menggenjot pelaksanaan serbuan Vaksinasi Merdeka dalam rangka percepatan vaksinasi nasional. Bekerja sama dengan Asosiasi Pengusaha Emas Permata Indonesia (APEPI) Cabang Magetan, Polres Magetan menggelar serbuan Vaksinasi Merdeka 1.000 dosis dari Polri Tahap I prioritas untuk lansia (lanjut usia), pelajar, dan masyarakat umum di gedung Serbaguna PG Redjosari Kecamatan Kawedanan, Rabu (3/11). Kapolres Magetan AKBP Yakhob Silvana Delareskha bersama Ketua APEPI Magetan Bambang Sutrisno meninjau langsung di lokasi guna memastikan kelancaran vaksinasi dan penerapan protokol kesehatan (prokes) selama kegiatan. Ketua APEPI Magetan Bambang Sutrisno yang juga didampingi Kapolsek Kawedanan AKP Suyatni, saat di lokasi mengungkapkan jika vaksinasi ini merupakan serbuan vaksin dari Polres Magetan bekerja sama dengan APEPI Magetan. Ini dalam rangka percepatan vaksinasi di Kabupaten Magetan, khususnya Kecamatan Kawedanan guna pemenuhan target 70% menuju herd immunity (kekebalan kelompok). "Vaksin 1.000 dosis dengan tenaga kesehatan dari Polres Magetan dan dalam pelaksanaan dibantu APEPI guna memobilisasi warga agar ikut menyukseskan kegiatan vaksin,” ungkapnya. Menurutnya, serbuan vaksinasi merdeka ini sangat membantu khususnya guna pemenuhan target 70% menuju herd immunity di wilayah Kecamatan Kawedanan terutama untuk masyarakat lansia. Sementara itu, Kapolres Magetan AKBP Yakhob Silvana Delareskha mengimbau kepada seluruh masyarakat agar tetap mematuhi prokes walau sudah vaksin. "Masyarakat harus tetap patuh prokes 6M tetap memakai masker hingga menghindari kerumunan” tegasnya. Selain itu, tambah Yakhob, jika jajaran Pemda Magetan, TNI, dan Polri akan terus menggelar operasi yustisi dalam rangka penegakan prokes dan penanggulangan penyebaran Covid-19. (hms/hs)
Gandeng APEPI, Polres Magetan Vaksinasi 1.000 Dosis
Rabu 03-11-2021,17:40 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Senin 13-01-2025,20:42 WIB
Jabatan Kasatlantas Polrestabes Surabaya Resmi Berganti, Ini Sosoknya
Selasa 14-01-2025,13:15 WIB
Kalah dari Manchester United di Piala FA, Istri Kai Havertz Diancam via Medsos
Selasa 14-01-2025,13:35 WIB
Pep Guardiola Akui Salah karena Tidak Merombak Skuad di Musim Panas
Senin 13-01-2025,21:17 WIB
Residivis Dokter TNI juga Tersangka Pelecehan Seksual Divonis Percobaan, Akademisi: Ada Apa Putusan Ini?
Selasa 14-01-2025,13:56 WIB
Duel Tim Terluka Tersaji di GBT Jumat Sore: Persebaya Menjamu Malut United
Terkini
Selasa 14-01-2025,17:05 WIB
Sopir Mengantuk, Pikap Tercebur Sungai di Jalan Raya Manyar
Selasa 14-01-2025,16:52 WIB
Polisi Temukan Sisa Bahan Peledak di Rumah Aipda Maryudi
Selasa 14-01-2025,16:35 WIB
Hari Ke-2 Pendistribusian MBG di Sekolah, Ada Siswa Alergi Ayam
Selasa 14-01-2025,16:15 WIB
Pulang Merantau, Seorang Pemuda Babak Belur Akibat Ngekos di Rumah Janda
Selasa 14-01-2025,16:01 WIB