Malang, Memorandum.co.id - Untuk meningkatkan kinerja dan kedisiplinan ASN di lingkungan RSUD Kota Malang, Wali Kota Malang melakukan sidak ke RSUD tersebut, Senin (5/4/2021). Wali Kota menyampaikan kedatangannya berdasakan laporan yang diterimanya. “Saya kemari sebetulnya karena ada laporan terkait kedisiplinan ASN disini yang tidak sesuai aturan, karenanya saya kemari untuk memastikannya,” katanya. Disiplin pegawai menurutnya yang menjadi perhatian adalah terkait absensi yang tidak berjalan semestinya namun pencairan TPP dan jasa pelayanan dinilai selalu penuh. “Absensinya berdasarkan Sipreti banyak yang tidak penuh, bahkan banyak ASN yang tidak absen. Padahal dasar pencairan TPP selain dari persentasi absen juga dari nilai kinerjanya,” jelasnya. Wali Kota mengaku kecewa terhadap ASN di RSUD Kota Malang yang dianggap telah melakukan indisipliner dan diharapkan semuanya mematuhi ketentuan dan meningkatkan kedisiplinan. “Tingkat kehadiran hanya berkisar 64 persen dan bahkan ada yang 0 persen, saya sangat kecewa,” ujarnya. ASN Pemkot Malang menerima TPP berdasarkan Perwal Nomor 2 Tahun 2021 tentang Pemberian Tambahan Penghasilan kepada Pegawai Aparatur Sipil Negara. Perwal ini telah diatur dengan jelas bahwa masing-masing ASN memiliki kewajiban untuk mengisi absensi melalui aplikasi Sipreti dan mengisi Ekinerja untuk dijadikan sebagai dasar pencairan TPP. (*/ari)
Wali Kota Malang Tegur ASN RSUD
Selasa 06-04-2021,08:16 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 21-11-2024,22:01 WIB
Motif Pembunuhan Wanita di Ngaglik Terungkap, Cekcok Masalah Surat Gadai Emas
Kamis 21-11-2024,16:38 WIB
Laga Klasik Persebaya vs Persija, Bruno Yakin Amankan 3 Poin di Kandang
Kamis 21-11-2024,18:35 WIB
Dalami Pengembangan Olahraga, Anggota Komisi X DPR RI Belajar ke Persebaya Future Lab
Kamis 21-11-2024,16:47 WIB
Polisi Beberkan Motif Pembacokan Warga Ketapang Laok, Sampang
Kamis 21-11-2024,14:15 WIB
Polres Lamongan Gelar Apel Pasukan Pengamanan TPS Pilkada Serentak 2024
Terkini
Jumat 22-11-2024,12:48 WIB
Ajak Melek Statistik, BPS Tingkatkan Literasi Masyarakat di Tingkat Kelurahan
Jumat 22-11-2024,11:52 WIB
Polsek Rungkut Jalin Keakraban dengan Warga Melalui Program Jumat Curhat
Jumat 22-11-2024,11:49 WIB
Pedagang Pasar Nambangan Mengeluh, Ini Solusi Khofifah
Jumat 22-11-2024,11:47 WIB
Jumat Curhat Polsek Dukuh Pakis Ajak Warga Pradah Kalikendal Jalin Silaturahmi
Jumat 22-11-2024,11:25 WIB