Surabaya, Memorandum.co.id - Gegara berhenti mendadak, seorang pengendara motor tewas ditabrak truk di Jalan Tambak Osowilangun, Sabtu (8/8/2020). Pemotor yang tewas ini belum diketahui identitasnya. Usia diperkirakan 40 tahun, berjenis kelamin laki-laki. "Korban sempat terseret sejauh 50 meter," kata Prastya Adi Pratama, pengendara motor yang kebetulan melintas di TKP. Sedangkan sopir truk Antok (41), warga Jalan Harun Thohir 13, Kecamatan Pulopancikan, Gersik diamankan ke kantor Unitlaka Satlantas Polrestabes Surabaya. Kejadian bermula saat korban melaju dari barat ke timur di Jalan Tambak Osowilangun. Saat melintas di TKP, mendadak mengurangi kecepatan, sehingga mengejutkan sopir truk. Dia berusaha mengerem namun sudah tidak bisa sehingga menabrak kendaraan yang di depannya hingga tewas. "Untuk identitas korban nihil," kata anggota Satpol PP Surabaya, Minardi. Tak lama kemudian datang jajaran samping lalu membawa jenazah korban ke RSUD Dr Soetomo untuk divisum menggunakan ambulans. "Sopir truk sudah diamankan polisi," jelas Minardi. Terpisah, Kanitlaka Satlantas Polrestabes Surabaya saat dihubungi Memorandum.co.id belum memberikan keterangan resmi terkait kejadian ini. (rio)
Terseret Truk 50 Meter, Pemotor Tewas di Osowilangun
Sabtu 08-08-2020,17:49 WIB
Editor : Aziz Manna Memorandum
Kategori :