2 Bandit di Surabaya Belajar Curi Motor dari YouTube

Kamis 08-08-2024,20:44 WIB
Reporter : Oskar Rio
Editor : Ferry Ardi Setiawan

SURABAYA, MEMORANDUM - Ellanda dan Zainal Abidin, dua bandit curanmor mengaku sudah kali kedua mencuri di rumah kos di daerah Keputih, Surabaya. Di aksinya yang pertama berhasil menggasak Beat milik penghuni. 

"Saya sudah kali kedua curi motor sama Ellanda pada bulan Juli 2024," kata Zainal saat ditemui memorandum.co.id di Mapolsek Sukolilo. 

BACA JUGA:Santriwati Ponpes di Gresik Laporkan Kiai Kasus Dugaan Pelecehan Seksual

Motor hasil curian kemudian dijual Zainal ke penadah kenalannya di Bangkalan, Madura, seharga Rp 4 juta. Hasilnya dibagi berdua dan hasilnya buat kebutuhan sehari-hari. 

"Saya janjian di Jembatan Suramadu sama penadahnya Pak," beber Zainal. 

Merasa aksi pertamanya berjalan mulus, Zainal kembali mencuri motor. Dia mengaku awalnya, tidak ada niat mencuri motor. Kebetulan berada di berkunjung ke rumah umiknya di daerah Bulak Banteng. 

BACA JUGA:Desak Usut Mafia Tanah, Warga Tambaksari Temui Kajari Pasuruan

"Kemudian datang Ellanda main ke rumah. Kemudian sepakat mencuri motor," jelas Zainal. 

Kedua pelaku lalu mencari sasaran  secara acak di wilayah Surabaya dengan mengendarai Vario L 6759 AAT berboncengan pada Salasa 6 Agustus 2024 sekitar pukul 21.00 WIB. Karena tidak kunjung mendapatkan target motor yang dicuri, akhirnya menuju Jalan Keputih Gang I-C, Surabaya.

BACA JUGA:Luar Biasa! Indonesia Raya Berkumandang di Olimpiade Paris dari Cabor yang Tidak Diunggulkan

Sampai di rumah kos, Zainal masuk ke dalam melalui pagar yang tidak terkunci. Kemudian hendak mencuri Scoopy yang diparkir di teras. 

"Saya merusak setir motor menggunakan kunci L. Setelah berhasil motor saya dorong keluar dan diteriaki maling. Saya tinggal motornya lalu saya lari sampai ditangkap warga. Kepala saya bocor dipentung pakai gagang besi," tutur Zainal. 

BACA JUGA:Fenomena Profesor Abal-abal, Ada Dugaan Keterlibatan Asesor Asal UHT dengan Petinggi LLDIKTI VII Jatim

Zainal mengaku, belajar mencuri motor menggunakan kunci L setelah belajar dari YouTube. Setelah bisa dipraktikkan di lapangan dan akhirnya berhasil mencuri Beat di Keputih. "Saya belajar cara mencuri motor di YouTube," pungkas Zainal.


Terduga pelaku yang diamankan di Mapolsek Sukolilo ini mencari sasaran secara acak.-Oskario Udayana-

Kategori :