TULUNGAGUNG, MEMORANDUM - Kepala Kantor Pertanahan ATR/BPN Tulungagung, Ferri Saragih hadir dalam launching aplikasi Sistem Informasi Tata Ruang Untuk Spasial Tulungagung, Si - Trust yang digagas oleh Dinas PUPR Kabupaten Tulungagung pada Selasa 11 Juni 2024.
Si- Trust adalah aplikasi yang bisa dioperasikan melalui handphone android, di mana penggunanya dapat melihat dan mengetahui status suatu lokasi bidang tanah dalam sistem tata ruang sesuai Peraturan Daerah Pemkab Tulungagung yang telah berkekuatan hukum.
Sehingga, memudahkan masyarakat maupun calon investor saat akan membeli maupun menggunakan bidang tanah tersebut untuk kepentingan tertentu. Seperti untuk perkantoran dan perusahaan maupun kegunaan lainnya.
Kegiatan ini dihadiri Pj Bupati Tulungagung Heru Suseno, Kepala Dinas PUPR Kabupaten Tulungagung, serta sejumlah kepala OPD lingkup Pemkab Tulungagung.
BACA JUGA:Kantah ATR/BPN Tulungagung Pastikan Telah Terapkan Program Pelataran
Dalam sambutannya, Pj Bupati Heru Suseno mengatakan, aplikasi yang satu ini bisa memudahkan masyarakat dan calon investor untuk melihat langsung tata ruang di Kabupaten Tulungagung.
"Ini terobosan yang membuat masyarakat dan calon investor semakin mudah untuk mengetahui lokasi dan bidang yang diincar, sehingga tidak menyalahi aturan tata ruang yang ada," ujarnya.
Heru mengakui, dengan adanya aplikasi ini, maka informasi soal tata ruang suatu wilayah seperti di Kabupaten Tulungagung bisa dengan mudah diakses dan diketahui oleh masyarakat secara umum.
Pihaknya menyebut, belum banyak kabupaten maupun kota yang sudah menggabungkan informasi tata ruang dalam aplikasi seperti ini. Sehingga ke depan, pihaknya berharap aplikasi ini bisa memberikan manfaat untuk masyarakat luas, tidak hanya untuk masyarakat Kabupaten Tulungagung.
BACA JUGA:Kantah ATR/BPN Tulungagung Siap Dukung Arahan Presiden Jokowi
"Saya rasa belum banyak pemkab dan kota yang sudah memiliki aplikasi ini, semoga bisa bermanfaat untuk masyarakat Kabupaten Tulungagung dan masyarakat lain juga," ungkapnya.
Kepala Kantor Pertanahan ATR/BPN Tulungagung, Ferri Saragih mengapresiasi kegiatan ini.
Pihaknya berharap aplikasi yang diluncurkan bisa seiring dengan program - program yang disiapkan oleh BPN Tulungagung dalam hal memberikan kemudahan pelayanan pertanahan bagi masyarakat.
"Tentu kami sangat mendukung aplikasi seperti ini. Harapannya bisa seiring sejalan dengan program yang sudah kami miliki dan semakin memudahkan dalam pelayanan kepada masyarakat," ucapnya. (fir/fai)