Jokowi Hadiri Acara Puncak HPN 2019

Jokowi Hadiri Acara Puncak HPN 2019

SURABAYA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri acara puncak Hari Pers Nasional (HPN) yang berlangsung di Grand City Convex, Sabtu (9/2) pagi. Presiden yang didampingi ibu negara Iriana Jokowi disambut sejumlah pejabat kementerian serta duta besar negara sahabat. Gubernur Soekarwo dan Ketua PWI Pusat Atal S Depari juga tampak menyambut kedatangan orang nomor satu di Indonesia itu. Nampak juga di lokasi pengawalan paspampres cukup ketat, sejumlah tamu undangan yang hadir disterilkan. Dalam sambutannya, sepintas presiden menyoroti kian banyaknya media sosial yang saat ini berkembang seiring dengan era digital. Menurut Jokowi dengan adanya medsos setiap orang bisa menjadi wartawan. “Dalam situasi begini media arus utama sangat dibutuhkan untuk menjadikan informasi  lebih berimbang,” tegas Jokowi. Di acara puncak HPN ini juga dilakukann penandatanganan kesepakatan bersama perwakilan dan dewan pers, dimana diantaranya menyepakati bagaimana setiap pemberitaan harus sejalan dengan Undang-Undang Pers. Seperti diantaranya pemberlakuan uji kompetensi bagi seluruh wartawan Indonesia. Menariknya, dalam acara puncak HPN itu Surat Kabar Harian (SKH) Memorandum selain berpartisipasi dalam pameran HPN, koran kriminal terbesar di Jawa Timur ini juga hadir dan disertakan dalam goodybag ribuan tamu undangan yang disajikakan penitia HPN. “Luar biasa SKH Memorandum sekarang tampil beda dan bisa diterima seluruh lapisan masyarakat, hingga tampil di acara yang dihadiri oleh Presiden RI,” kata Supardi, tamu undangan yang ikut menghadiri acara puncak HPN 2019 di Gand city Convex. (yok/tyo)

Sumber: