Rumah di Jemur Wonosari Ludes Terbakar, Diduga Korsleting Listrik

Rumah di Jemur Wonosari Ludes Terbakar, Diduga Korsleting Listrik

Kapolsek Wonocolo, Kompol Muhammad Soleh saat Mendatangi Kejadian Kebakaran Rumah.--

SURABAYA, MEMORANDUM - Sebuah rumah di Jalan Jemur Wonosari Gg. II No. 4 - E, RT 05 RW 03 Kel. Jemur Wonosari ludes terbakar pada hari Rabu, 21 Februari 2024.

Menurut Kapolsek Wonocolo, Kompol Muhammad Soleh, S.H., M.M., kebakaran terjadi saat rumah dalam keadaan kosong karena pemiliknya, Bambang Sulistiono, pergi bekerja.

Kronologis Kejadian sekitar pukul 10.00 WIB, saksi, Robiah, yang tinggal bersebelahan dengan rumah korban, melihat asap disertai ledakan kecil dari rumah tersebut.Robiah kemudian menghubungi petugas pemadam kebakaran dan Polsek Wonocolo.

BACA JUGA:Kebakaran Rumah Singgah di Surabaya, Satu Orang Terpapar Panas

Petugas dari Polsek Wonocolo, bersama tiga pilar dan PMK kota Surabaya (3 unit Damkar dr Jambangan, Rungkut dan Wiyung) tiba di TKP dan melakukan upaya pemadaman. Api berhasil dipadamkan pada pukul 11.45 WIB

Berdasarkan hasil pemeriksaan awal, diduga kebakaran disebabkan oleh konsleting arus listrik.(mtr)

Sumber: