Layanan Oncology Center RSUD dr Mohamad Soewandhie, Komisi D: Harus Dibarengi Peningkatan Kemampuan Nakes

Layanan Oncology Center RSUD dr Mohamad Soewandhie, Komisi D: Harus Dibarengi Peningkatan Kemampuan Nakes

Anggota Komisi D DPRD Surabaya, Herlina Harsono Njoto meninjau layanan Oncology Center dan Gedung Grha Adyatma RSUD dr Mohamad Soewandhie.-Alif Bintang-

Hal tersebut dibuktikan dengan hadirnya Oncology Center sebagai upaya untuk meningkatkan pelayanan bagi para pasien, terutama penderita kanker di Kota Pahlawan.

Masyarakat pun tidak perlu ke RS swasta apalagi sampai ke luar negeri untuk berobat kanker. Cukup di RSUD dr M Soewandhie.

BACA JUGA:Peminat Tinggi, Komisi D DPRD Surabaya Dorong Pemkot Tambah Kuota Beasiswa Pemuda Tangguh

BACA JUGA:244 SDN Tanpa Kasek Definitif, Komisi D-DPRD dan Disdik Bangkalan Usulkan Jabatan Fungsional ke Pusat

“Secara sarpras tidak kalah dengan RS swasta. Dengan diresmikannya Oncology Center ini, diharapkan masyarakat Surabaya semakin tahu bahwa RSUD Soewandhie tidak menyediakan layanan BPJS, tetapi juga layanan eksekutif. Sehingga tidak perlu lagi jauh-jauh berobat ke luar negeri,” tandasnya.

Seperti diketahui, Oncology Center RSUD dr M Soewandhie pelayanannya sudah sangat lengkap. Di sana terdapat tiga alat canggih untuk menunjang kebutuhan medisnya.

Ketiga alat tersebut yakni, LINAC Varian Truebeam. Alat dengan sinar-x energi tinggi dan elektron ini dapat membunuh target kanker sebagai radiasi eksterna.

Kedua merupakan Brakhiterapi Bebig Saginova. Alat ini dilengkapi sumber radioaktif Cobalt-60 yang dapat membunuh target kanker dari jarak dekat.

Sedangkan alat ketiga adalah CT Simulator, yang digunakan mensimulasikan posisi penyinaran dan citra pasien untuk treatment radiasi. (*)

Sumber: