Turnamen Biliar Galaxy Open 2023 Usai, Ini Harapan KONI Surabaya

Turnamen Biliar Galaxy Open 2023   Usai, Ini Harapan KONI Surabaya

Ketua KONI Surabaya Hoslih Abdullah (kiri), para pemenang beserta owner Galaxy Pool & Karaoke Wahjoedi HS Basuki foto bersama.-sujatmiko-

Ketiga turnamen biliar yang bakal digelar 2024 itu Piala Wali Kota Surabaya, Piala KONI Surabaya, dan Galaxy Open.

"Nanti levelnya ada Jawa Timur dan nasional. Karena turnemen yang sekarang (Galaxy Open 2023, red) animonya luar biasa," ujar dia.

Dengan turnamen tersebut, ia berharap atlet biliar Surabaya bisa 'bicara' di level nasional.

"Turnamen kali ini harus menjadi evaluasi, karena tidak ada yang meraih juara 1-4. Perlu pembinaan yang lebih intens agar atlet biliar Surabaya bisa lebih berprestasi," ungkap Wahjoedi yang juga Wakil Ketua POBSI Surabaya.

Ia juga berharap atlet biliar Surabaya untuk sering-sering mengikuti turnamen, agar mental dan skillnya terasah.

"Dengan sering mengikuti pertandingan, kemampuan dan skillnya tentu akan menjadi lebih baik," pungkas Wahjoedi.

Sebagai informasi, turnamen biliar Galaxy Open 2023 ini memperebutkan Thropy dan hadiah uang tunai total Rp 89,8 juta.

Sedang peserta turnamen ini tak hanya dari wilayah Jatim, namun juga di luar Jatim. (*)

 

Berikut ini daftar pemenangnya:

1. Kocis Sidoarjo

2. Pras Kediri

3. Teddy Carabao

3. Aurendra SV.

 

Sumber: