Maksimalkan Mitigasi Waspadai Bencana di Jatim

Maksimalkan Mitigasi Waspadai Bencana di Jatim

Anggota Komisi E DPRD Jatim, Kodrat Sunyoto--

Selain itu, Kodrat Sunyoto mendorong Satuan Pendidikan Aman Bencana (SPAB) pada semua satuan pendidikan SMA dan SMK serta SLB di Jawa Timur. 

Total berjumlah 4.057 lembaga pendidikan. Politisi Partai Golkar menyebutkan perlu peran SPAB di tingkat SMA/SMK/SLB. Hal ini agar potensi bencana bisa diantisipasi secepat mungkin.

Seperti diketahui, pada tahun 2023 ini, BPBD Provinsi Jawa Timur telah membentuk sebanyak 10 SPAB. Padahal pada tahun 2022, SPAB dibentuk sebanyak 20 sekolah.

"Pemprov Jatim melalui BPBD haruslah semakin meningkatkan sinergi dengan Pemerintah Kabupaten/Kota agar dibentuk juga SPAB pada satuan pendidikan tingkat PAUD, tingkat SD, dan SMP,”kata Kodrat.

Kodrat Sunyoto menilai, melalui pendidikan langsung ke masyarakat, diharapkan upaya pengurangan risiko bencana dapat mencapai sasaran yang lebih luas dan dapat diperkenalkan lebih dini kepada seluruh peserta didik.

“Tentunya dengan mengintegrasikan pendidikan pengurangan risiko bencana ke dalam kurikulum sekolah maupun kedalam kegiatan ekstrakurikuler,” katanya.

Provinsi Jawa Timur memiliki potensi yang cukup besar terjadinya bencana setiap tahun. Pada tahun 2021 tercatat ada  sebanyak 310 bencana dan tahun 2022 turun menjadi sebanyak 244 bencana, dengan jenis bencana terbanyak adalah Banjir, Angin Kencang, Tanah Longsor, Angin Puting Beliung, dan banjir Bandang. (day)

Sumber: