Jelang Nataru, Polres Lamongan Masifkan Operasi Miras

Jelang Nataru, Polres Lamongan Masifkan Operasi Miras

Lamongan, memorandum.co.id - Polres Lamongan terus memaksimalkan pelayanan keamanan dan ketertiban masyarakat. Kapolres Lamongan, AKBP Yakhob Silvana Delareskha memerintahkan jajaran untuk tanpa henti menggelar patroli skala besar guna mengantisipasi terjadinya kriminalitas, termasuk 3C (Curas, Curat, Curanmor). Melalui Sat Binmas, Polres Lamongan menggelar patroli skala besar dalam rangka cipta kondisi menjelang Natal 2022 dan Tahun Baru 2023. “Tidak hanya Polres, akan tetapi PSB ini juga digelar di wilayah Polsek, sudah kami arahkan untuk Kapolsek masing-masing agar menggelar PSB agar wilayahnya aman terkendali,” beber AKBP Yakhob, Senin (19/12/2022). Sasaran PSB ini adalah tempat tempat keramaian yang sangat rawan kriminalitas, “Malam ini kita sadar Ruko Kaliotik dan Warung belakang pasar Sidoharjo.” lanjutnya. Dari digelarnya patroli skala besar ini petugas berhasil mengamankan Miras (minuman keras) jenis arak sebanyak 16 botol dan 2 botol Bir Bintang. “Kami tidak akan pernah berhenti untuk meminimalisir angka kejahatan ataupun kriminalitas di wilayah Kabupaten Lamongan dengan melakukan upaya-upaya maksimal, semua ini juga tidak luput dari peran warga masyarakat yang juga turut serta menjaga kondusifitas wilayah masing masing,” tutupnya.(dri/har)

Sumber: