Ini Deretan Aksi Pencurian Motor di Kota Surabaya Oktober 2022

Ini Deretan Aksi Pencurian Motor di Kota Surabaya Oktober 2022

Surabaya, Memorandum.co.id - Aksi pencurian motor nampaknya tak ada hentinya terjadi di Kota Surabaya. Bahkan, cenderung makin parah. Meski pihak polisi terus melakukan penangkapan terhadap pelaku, disisi lain, muncul pelaku lain yang terkesan menantang ketegasan aparat. Terbaru, dua bandit menyatroni area parkir sebuah klinik kesehatan di Jalan Raya Tenggilis, Senin (31/10/2022). Dalam aksi itu, pelaku berhasil menggasak motor Honda Beat W 6703 NDL, milik Kintani Nisa, (22) karyawati klinik tersebut. Ibunda korban Lusiyani (45) menceritakan, insiden yang dialami anaknya itu terjadi beberapa saat tiba memarkirkan motor di depan klinik tersebut, sekitar pukul 06.40. Entah bagaimana awalnya, datang dua lelaki tak dikenal berjalan ke arah motor korban terparkir. "Parahnya, disitu gak boleh dikunci setir sama jukirnya. Jukirnya ditanya bingung," kata dia, Rabu (2/11). Dari rekaman kamera CCTV di lokasi parkir, pelaku dua orang berboncengan motor jenis matik. Dari penampilannya, pelaku memakai pakaian semi formal laiknya orang yang akan berangkat kerja. Pelaku yang bertindak sebagai eksekutor pencurian motor tampak memakai jaket hitam, membawa tas, memakai helm, bercelana panjang, bersepatu pantofel. Sedangkan, pelaku lain yang bertindak sebagai joki motor sarana aksi, tampak mengenakan helm, jaket hoodie hitam, bercelana panjang dan bersepatu. Pelaku hanya membutuhkan waktu kurang dari 10 detik untuk menguasai motor curian itu. Jauh sebelum itu, pada Oktober 2022 ini, kasus pencurian motor hampir terjadi di setiap sudut Kota Surabaya. Dari data yang diperoleh, kasus pencurian awal terjadi Jumat (7/10) pagi. Kejadian pencurian terjadi di wilayah Surabaya Barat. Komplotan pelaku dengan menggunakan mobil melakukan pencurian motor yang terparkir di sebuah mini market di kawasan Pakal. Kejadian pencurian itu terekam oleh kamera CCTV. Salah satu dari pelaku turun dari mobil, kemudian mencuri motor dan membawa kabur. Kejadian itu kemudian dilaporkan ke SPKT Polsek Pakal. Sepekan berselang tepatnya Kamis (13/10) kasus pencurian motor terjadi di Jalan Margorejo, Wonocolo. Sebuah motor matik bernopol S 3143 TL milik Novi Susanti yang terparkir di depan rumah raib. Dari rekaman CCTV, pelaku melancarkan aksi pada pukul 02. 40. Pelaku pencurian yang menggunakan masker dan membawa tas itu berhasil membawa motor korban. Kejadian tersebut sudah dilaporkan korban ke Polsek Wonocolo di hari yang sama. Tiga hari berselang, aksi pencurian motor terjadi di sebuah kos Jalan Karang Menur, Minggu (16/10). Tak tanggung-tanggung, sekali beraksi pelaku berhasil membawa kabur tiga motor jenis Honda Scoopy milik para penghuni kos milik Dicky ini. Dihubungi via selular, Dicky bercerita jika kejadian itu bermula saat ia dan penghuni kos lain sedang tidur. Seperti biasanya, sebelum masuk rumah, ia terlebih dulu mengunci pagar kos. "Pelaku jalan kaki dan merusak gembok pagar memakai alat kayaknya itu. Dari rekaman CCTV (Closed Circuit Television) pelaku beraksi pukul 03.17," kata Dicky. Sementara itu, Kapolsek Gubeng Kompol Sodik Efendi membenarkan kejadian itu. Saat ini, pihaknya dan anggota tengah melakukan proses penyelidikan. "Benar mas. Masih kami cari pelakunya," tutup Kompol Sodik Efendi. Lalu, aksi serupa terjadi di Jalan Ngaglik DKA dan Jalan Kupang Gunung Barat Gang IX dan terjadi di salah satu warung Jalan Jagir Wonokromo, Kamis (20/10/2022) sekitar pukul 17.23. Dalam aksinya, pelaku berhasil menggasak motor berjenis Honda Beat dengan nopol W 6001 NDE berwarna putih merah. Dari gerak geriknya, pria kurus berkulit sawo matang itu menggunakan alat kunci letter T untuk merusak rumah kontak motor. Terduga pelaku terbilang lihai dalam aksi pencurian itu. Ia hanya butuh tak kurang dari lima detik untuk merusak kontak dan membawa kabur motor dari lokasi parkir sebuah parkir warung di Jalan Jagir. Kasus pencurian motor juga terjadi di Jalan Mojo. Korbannya Eka warga Mojo Gang III. Ia mengaku di gangnya dalam kurun waktu bulan Oktober, tercatat ada tiga kali kejadian pencurian kendaraan bermotor. "Iya dalam sebulan ini tiga kali, terahkir kemarin Sabtu (29/10) motor vario milik anak kos depan rumah hilang dicuri. Kejadian itu terekam CCTV," ujar Eka Senin (31/10/2022). Eka menjelaskan, pada Sabtu (29/10/2022) kemarin, tempat kos yang ada di sebrang rumahnya jadi sasaran maling bermotor. "Saat kejadian di tempat tetangga saya gembok pagar di rusak. Kemudian motor Vario milik anak kos hilang," ungkap Eka. Sebelum kejadian itu, dirumah Eka yang juga di sewakan untuk tempat kos, juga kehilangan motor matik. Dari hasil rekaman CCTV, pelaku terdekteksi dua orang. "Sebelumnya di tempat saya juga, motor anak kos Scoopy hilang di curi. Saya sudah laporan ke Polsek Gubeng," ujar Eka. Selanjutnya, kasus pada Jumat (28/10) dini hari. Mobil Pikap Grandmax warna hitam bernopol W 8548 YA milik Fikri Sebastian warga Jagir, hilang saat di parkir depan toko. Korban sudah melaporkan kejadian iti ke Polsek Wonokromo. Ditemui di lokasi, Fikri mengatakan, jika awalnya mengetahui mobil pikapnya raib Jumat (28/10) sekitar pukul 09.20. Saat itu, ia hendak berangkat hajatan ke rumah saudarannya. Saat berada di depan rumah, dia terkejut menyadari mobilnya raib. Menyadari hal itu, Fikri sontak panik. Ia pun berupaya mencari keberadaan mobil yang ia gunakan untuk kepentingan toko miliknya itu. Termasuk menelepon sopir hingga memeriksa rekaman kamera closed circuit television (CCTV) "Saya juga telepon sopir. Sopir tidak bawa (mobil), tanya tetangga tidak ada yang tahu. Saya cek CCTV ternyata mobil dicuri sekitar pukul 02.00 dini hari," kata Fikri, Minggu (30/10/2022)siang. Keesokan hari, motor Honda Vario putih milik pengunjung salah satu kos di Jalan Gubeng Airlangga VII, dibawa lari kawanan pencuri, Senin (31/10)dini hari. Aksi pelaku ini terekam kamera CCTV kampung. Dalam waktu bersamaan, aksi pencurian motor juga terjadi di Jalan Jagiran Gang I, Tambaksari. Dalam aksi itu, pelaku yang mengenakan jaket merah dominasi hitam dan bertopi membawa kabur motor Honda Vario milik penghuni kos di lokasi itu. Selain itu, pencurian juga terjadi di Jalan Tambak Lumpang, Sukomanunggal. Pria berpeci hitam, berbaju koko dan besarung terekam kamera CCTV saat membawa kabur motor hasil curian, Jumat (28/10).(fdn)

Sumber: