Jelang Lebaran, Kiriman Paket Pos dan Giro Jember Meningkat 20 Persen

Jelang Lebaran, Kiriman Paket Pos dan Giro Jember Meningkat 20 Persen

Jember, Memorandum.co.id - Pelayanan Kantor Pos dan Giro Cabang Jember alun-alun menghadapi meningkatnya jasa pengiriman paket barang dan wesel. Kepala kantor Pos dan Giro Cabang Jember, Hendri L melalui Deputi Eksekutif General Manager, Iman Aprianto menuturkan, kantor buka mulai pagi pukul 06 pagi hingga pukul 22 malam dan hari minggu tetap buka. "Untuk pengiriman paket kator pos alun-alun jember buka mulai pagi hingga malam dan hari minggu tetap buka (non stop), dalam menghadapi meningkat jasa pengiriman paket (barang dan uang) wesel baik yang masuk dan keluar Jember," kata Iman, Selasa (19/4/2022). Kantor Pos membuka pelayanan Orenjer mobile, lanjut Iman Aprianto, masyarakat yang hendak kirim paket bisa menghubungi langsung dan dibackup petugas untuk mengambil. "Untuk pertumbuhan pengiriman paket di bulan ramadan menjelang hari raya idul Fitri (lebaran) 1443 hijriah ini sedikit meningkat, sebanyak delapan belas hingga dua puluh persen dari tahun sebelumnya," ujar Iman Aprianto. "Untuk menjaga dan bisa bersaing di era globalisasi saat ini pos dan giro memiliki semboyan tidak ada kiriman yang menginap "Clean Floor and Clean Desk" (lantai bersih dan meja bersih), " jlentreh Iman Aprianto. Sementara jasa pengiriman uang (Wesel) hanya naik di kisaran lima persen saja dengan angka nominal sekira dua puluh miliar. (edy)

Sumber: