Patroli Skala Besar di Terowongan Jembatan Suramadu

Patroli Skala Besar di Terowongan Jembatan Suramadu

SURABAYA - Patroli skala besar dilakukan personel Satsabhara Polres Pelabuhan Tanjung Perak di terowongan Jembatan Suramadu, Sabtu, (5/10). Sejumlah personel dilibatkan untuk melakukan pemantauan guna mengantisipasi kerawanan. Termasuk tindak kriminalitas jambret dan begal motor. Dalam kegiatan yang dimulai pada pukul 22.30, personel satsabhara juga melakukan razia terhadap muda-mudi yang berada di lokasi. Petugas melakukan penggeledahan badan dan pemeriksaan identitas untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan. Situasi berlangsung kondusif. Tidak ditemukan hal-hal yang mencurigakan, baik tindak kriminalitas dan kerawanan lainnya. Kasatsabhara Polres Pelabuhan Tanjung Perak AKP Heru Purwandi mengatakan, kegiatan patroli skala besar ini juga ditujukan untuk mengantisipasi adanya aksi balap motor liar yang kerap dikeluhkan masyarakat. “Melalui patroli skala besar ini, kami juga berupaya memberikan jaminan rasa aman kepada masyarakat, terutama yang sedang melintas di sekitar terowongan Suramadu,” tegas Heru Purwandi, Minggu (6/10). Patroli skala besar ini, juga dilakukan serentak oleh polsek-polsek jajaran Polres Pelabuhan Tanjung Perak, di antaranya Polsek Asemrowo, Polsek Krembangan, Polsek Pabean Cantikan, Polsek Semampir, dan Polsek Kenjeran. (rio/nov)  

Sumber: