Asyik Bermain, Ponsel Dirampas Pemotor

Asyik Bermain, Ponsel Dirampas Pemotor

Surabaya, Memoramdum.co id - Orang tua harus waspada dan lebih mengawasi anaknya ketika bermain di luar rumah. Sebab belakangan, aksi perampasan ponsel terjadi di Jalan Pagesangan. Atas tindak pidana itu, pelaku Fathar Nurhadi (27), warga Tambak Sari Selatan berhasil diamankan Unit Reskrim Polsek Jambangan di rumahnya. Aksi penjambretan tersebut terjadi di sekitar rumah korban AD (10), yang tinggal di sekitar Jalan Pagesangan IV, sekitar pukul 11.00 WIB. Ketika itu sang buah hati dari Sumarmi (44), sedang bermain ponsel di pinggir jalan. Tidak disangka, ketika korban fokus ke layar gadget, seketika datang seorang pria dengan mengendarai sepeda motor Yamaha Vega nopol L 2896 PS. Di saat korban lengah, pelaku merampas ponsel dari tangan korban. Lantaran korbannya masih usia anak-anak, tidak bisa berbuat banyak dan wadul ke orang tuanya. Kemudian kejadian ini dilaporkan ke SPKT Polsek Jambangan. Unit Reskrim Polsek Jambangan yang menangani segera melakukan penyelidikan. "Kami gali keterangan dari saksi-saksi dan mencari identitas pelaku," kata Kaitreskrim Polsek Jambangan, Iptu Hadi Ismanto, Senin (22/3). Setelah dicek dan dilakukan penyelidikan akhirnya pelaku berhasil diamankan beserta barang bukti ponsel Samsung tipe J16, motor Yamaha Vega nopol L 2896 PS da tas warna hitam dibawa ke Polsek Jambangan untuk proses hukum lebih lanjut. "Pelaku akhirnya berhasil diringkus di tempat tinggalnya," imbuhnya. Iptu Hadi menjelaskan, modus operandi yang dilakukan pelaku adalah mengambil secara paksa ponsel milik korban pada saat korban menggunakan hpnya bermain game. "Kejadian begitu cepat. Setelah berhasil merampas, pelaku langsung mengeber motornya," tuturnya. (alf)

Sumber: