Daftarkan Paslon PDI-P Serentak 4 September

Daftarkan Paslon PDI-P Serentak 4 September

Surabaya, memorandum.co.id - Pada Pilkada Jatim, PDIP menargetkan supaya bisa memenangkan 13 dari 19 daerah yang menyelenggarakan pilkada serentak di Jatim. Ketua DPD PDI-P Jatim Kusnadi siap menjalankan amanat Ketua Umum Megawati Soekarnoputri untuk bergotong royong memenangkan calon kepala daerah yang diusung di pilkada serentak. Target kemenangan yang tinggi itu bukan tanpa perhitungan. Hingga saat ini, pihaknya terus melakukan survei, evaluasi dan verifikasi daerah-daerah yang berpotensi untuk dimenangkan. “Kita memegang teguh perintah Ketua DPP bu Megawati Soekarnoputri, dari 19 daerah di Jatim, 13 daerah di antaranya Insya Allah bisa dimenangkan,” kata Kusnadi. Pemetaan demi pemetaan terus dilakukan. Menurut Kusnadi, belum memberikan gambaran yang baik. "Belum di atas 50 persen. Namun, diharapkan akan terjadi perubahan. Sampai hari ini sudah ada 11 daerah yang telah gamblang terang akan dimenangkan PDI-P," sebutnya. Berbagai kesiapan menghadapi pilkada terus digeber PDIP, seperti konsolidasi yang digelar bersama pimpinan PDIP. Kusnadi dalam laporan singkatnya, mengucapkan terima kasih atas kehadiran sekjen dan jajaran DPP. Dia berharap dengan rapat konsolidasi ini target maksimal daerah yang akan ikut Pilkada menjadi maksimal. Menurutnya, dari 19 daerah tersebut, 14 di antaranya yang sudah menerima rekom. Yang belum ada 5 daerah yakni Surabaya, Jember, Pacitan, Situbondo, dan Sidoarjo. “Kami semua akan mendaftarakan calon calon PDIP pada tanggal 4 September, secara serentak,” pungkasnya. (alf/fer)

Sumber: