Kapolres Bangkalan Salurkan Bantuan Alkes Untuk 56 Kampung Tangguh Covid 19

Kapolres Bangkalan Salurkan Bantuan Alkes Untuk 56 Kampung Tangguh Covid 19

Bangkalan, Memorandum.co.id -  Berbagai daya dan upaya terus diterapkan Kapolres Bangkalan AKBP Rama Samtama Putra untuk membantun Tim Gugus Tugas Pemkab mempercepat putusnya mata rantai penyebaran covid 19. Kali ini, Rama, sapaan akrab Kapolres, berinisiatif menyalurkan ragam jenis alat material kesehatan kepada 56 Kampung Tangguh Covid 19 Semeru yang tersebar di 18 kecamatan. Momentum penyaluran bantuan itu dihelat usai upacara pelepasan di halaman Graha Endra Dharma Laksana Mapolres setempat, Rabu (28/7). Rama secara simbolis menyerahkan bantuan kepada 17 Kapolsek jajaran untuk diteruskan kepada relawan pengelola  Kampung Tangguh Covid 19 Semeru di 18 kecamatan. Hadir dalam giat seremonial pagi, itu diantaranya Wakapolres Kompol Dey Hermansyah, Kabag Sumda Kompol Abdul Cholik, Kabag Ren Kompol Gunawan Wibisono, SH, Kabag Ops AKP Wahyudi, Kasat Lantas  AKP Andhika Mizaldy Lubis, Kasat Reskrim AKP Agus Sobarnapraja, Kasat Sabhara AKP Harivi,  dan Kasat Binmas AKP Jaswadi. Juga seluruh PJU dan puluhan anggota Polres setempat. Kepada masing-masing Kapolsek, Rama menyerah ragam jenis bantuan alat material kesehatan (alkes) untuk diteruskan kepada Kampung Tangguh Covid 19 di setiap kecamatan. Selengkapnya, ragam alkes itu berupa 3 unit thermolgun, 30 unit Detol 600 ML, 30 unit Faceshild, 12 kotak masker kesehatan,60 unit Hasmat, 20 unit Sepatu Boat, 20 unit kecamata Google, dan  9 pasang sarung per-Polsek. Dalam sambutan arahannya, Rama menegaskan sumber dana untuk pengadaan ragam jenis alkes untuk membantu operasional 56 Kampung Tangguh Covid 19 Semeru yang sudah terbentuk sejak dua bulan lalu, berasal dari dana ops kotijensi polda Jawa Timur. “Dengan adanya dukungan ragam alkes itu, saya barherap para relawan pengelola 56 Kampung Tangguh yang sudah terbentuk, mammpu memaksimalkan peran dan fungsi tangguh kelulaan mereka seoptimal mungkin,” harap Rama. Targetnya, agar mata rantai gejolak pandemi covid 19 yang hingga kini masih menggurita di seluruh kecamatan dan desa, bisa segera terputus secepat mungkin. Muarannya, Kabupaten Bangkalan yang saat ini masih besrtatus zona merah, segera kembali ke ranah zona hijau. Rama juga mengungkapkan rasa terima kasih dan apresiasinya kepada Kapolsek, Bhabinkamtibmas, serta seluruh anggota Polres di lingkup 17 Polsek jajaran, yang telah menerapkan peran, fungsi dan tugas mereka dalam mengedukasi masyarakat.” Utamanya edukasi tentang disiplin penerapan protokol kesehatan,” pungkas Kapolres AKBP Rama Samtama Putra. (ras)

Sumber: