Warga Pilang Wonoayu Manfaatkan Lahan Kosong untuk Budidaya Melon, dapat Apresiasi dari Bhabinkamtibmas

Polisi turun ke lahan budidaya melon Pilang Wonoayu--
SIDOARJO, MEMORANDUM.CO.ID- Inisiatif warga Desa Pilang, Kecamatan Wonoayu, Kabupaten Sidoarjo, dalam mendukung ketahanan pangan patut diapresiasi. Santoso, salah satu warga setempat, memanfaatkan lahan kosong miliknya untuk budidaya melon.
Upaya ini tidak hanya menjadi sumber penghasilan tambahan, tetapi juga menjadi contoh nyata pemanfaatan lahan tidur secara produktif.
BACA JUGA:Kapolresta Sidoarjo Turut Berduka Cita atas Tragedi Pacet-Cangar
BACA JUGA:Polresta Sidoarjo Takziah di Rumah Duka Korban Tragedi Longsor Pacet-Cangar
Mini--
Kegiatan ini mendapat apresiasi langsung dari Bhabinkamtibmas Desa Pilang, Aiptu Mansur, Senin 7 April 2025. Ia menilai langkah yang dilakukan Santoso selaras dengan program ketahanan pangan yang tengah digencarkan pemerintah.
“Langkah Pak Santoso ini sangat positif. Kami sangat mendukung warga yang berinisiatif memanfaatkan lahan kosong untuk wujudkan swasembada pangan mandiri. Ini bisa menjadi inspirasi bagi warga lainnya,” ujar Aiptu Mansur.
BACA JUGA:Kapolresta Sidoarjo Cek Arus Balik Lebaran di Rest Area KM 753
Santoso sendiri mengaku tertarik membudidayakan melon karena nilai jualnya yang cukup tinggi dan perawatannya yang relatif mudah. Ia berharap apa yang dilakukannya bisa memberikan manfaat, tidak hanya untuk keluarganya, tetapi juga bagi masyarakat sekitar.
Dengan adanya dukungan dari pihak kepolisian melalui Bhabinkamtibmas, diharapkan semakin banyak warga yang tergerak untuk turut serta mendukung program ketahanan pangan Polresta Sidoarjo Polda Jatim melalui kegiatan serupa.(san)
Sumber: