Aksi Begal dan Curanmor Meningkat Jelang Lebaran, Pengamat Hukum Dorong Aparat Tindak Tegas

Aksi Begal dan Curanmor Meningkat Jelang Lebaran, Pengamat Hukum Dorong Aparat Tindak Tegas

Rama Dhanikusuma.-Alif Bintang-

SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID - Aksi kejahatan seperti begal dan pencurian kendaraan bermotor (curanmor) berpotensi meningkat jelang perayaan Hari Raya Idulfitri. Juga aksi bobol rumah kosong.

BACA JUGA:Awas! Pelaku Begal dan Curanmor Jelang Lebaran, Pakar Hukum Minta Polisi Jangan Melempem

Momen Lebaran ini seringkali dimanfaatkan oleh para pelaku kejahatan untuk mengincar masyarakat yang baru saja menerima tunjangan hari raya (THR) dan rumah-rumah kosong yang ditinggal mudik.


--

"Menjelang dan setelah Lebaran, angka kejahatan seperti curanmor dan begal memang cenderung meningkat. Hal ini dikarenakan banyaknya masyarakat yang membawa uang tunai dan meninggalkan rumah dalam keadaan kosong," ujar pengamat hukum Rama Dhanikusuma SH MH, Kamis, 27 Maret 2025.

BACA JUGA:Begal Modus Baru Hantui Surabaya Timur, Ancam Korban dengan Sajam

Sejumlah aksi begal dan curanmor pun mulai viral di media sosial. Salah satunya aksi seorang anggota kepolisian yang melumpuhkan pelaku curanmor di tempat kejadian perkara.

BACA JUGA:Bos Begal yang Ditembak Mati Booking Kamar Hotel Melati untuk Safe House

Menurut Rama, tindakan tegas aparat kepolisian tersebut patut diapresiasi. Sebab masyarakat merasa kepalang resah dengan maraknya aksi curanmor dan begal.

Dirinya pun mendorong kepada kepolisian di wilayah Jatim untuk tidak ragu dalam memberikan tindakan tegas dan terukur kepada pelaku curanmor maupun begal.

BACA JUGA:Ketua Komplotan Begal Ditembak Mati Ajak Anak Buah Pesta Sabu Usai Jual Hasil Kejahatan

"Saya sangat setuju dan mengapresiasi tindakan tegas anggota kepolisian tersebut. Para pelaku kejahatan ini harus ditindak tegas agar tidak meremehkan hukum," ujarnya.

“Dan saya rasa bukan saya saja yang setuju, melainkan seluruh masyarakat. Karena para pelaku kriminimal jika tidak ditindak tegas mereka selalu meremehkan. Saya yakin jika setiap pelaku curanmor dan begal apabila langsung didor di tempat, maka tidak akan ada yang berani mengulangi aksi kejahatan serupa,” sambungnya.

BACA JUGA:Ngeri! Lagi Jalan Kaki di Undaan Kulon, Lansia Dibegal dan Dibuang ke Sungai

Sumber: