Truk Tangki Terjun ke Sungai di Ngawi

Truk Tangki Terjun ke Sungai di Ngawi

Proses evakuasi truck tangki yang terjun kedalam sungai Desa Gendingan oleh petugas kepolisian setempat.--

NGAWI, MEMORANDUM.CO.ID - Truk tangki dengan Nopol S 9578 UZ mengalami kecelakaan tunggal terjun ke sungai di Jalan Ngawi - Solo tepatnya masuk Desa Gendingan, Kecamatan Widodaren, Kabupaten Ngawi, Selasa 18 Maret 2025.

Akibat insiden naas tersebut, sopir truk bernama Agus Purnomo (40), warga Desa Gabus, Kecamatan Tunggorono, Kabupaten Jombang mengalami luka patah kaki. 

"Korban mengalami luka patah kaki kanan dan mendapat perawatan di RS Widodo Ngawi," kata Kanit Gakkum Satlantas Polres Ngawi, Iptu Parsidi.

BACA JUGA:Jelang Ramadan, Kapolres Ngawi Pastikan Ketersediaan dan Harga Bapok Stabil


Mini--

Dikatakan, kecelakaan tunggal ini bermula saat pengemudi truk dari Solo menuju Ngawi dan tidak bisa menguasai laju kendaraan lalu banting setir ke arah kiri dan masuk ke sungai dengan kedalaman 7 meter. 

"Pengemudi truk tidak bisa menguasai laju kendaraan karena kurang hati hatinya sehingga masuk ke sungai dan apakah karena mengantuk atau bagaimana masih kita lakukan penyelidikan," katanya. 

BACA JUGA:Diback Up Tim Polda Jatim, Buser Polres Ngawi Buru Pelaku Mutilasi Uswatun Khasanah

Parsidi menuturkan, untuk evakuasi kendaraan sendiri memang cukup sulit dilakukan karena harus mendatangkan crane mengingat sungai yang dalam. Pada saat evakuasi korban sendiri kondisinya terjepit di dalam kabin kendaraan dan bisa di evakuasi setelah truk tersebut di evakuasi dari tempat kejadian perkara (TKP). 

"Evakuasi kendaraan tersebut memakan waktu selama 4,5 jam dari dasar sungai. Kasus dalam penyelidikan," tandasnya.  (aris/dika).

Sumber: