Luapan Bengawan Solo Rendam Ratusan Rumah di Gresik, Warga Pilih Menetap di Rumah

BPBD dan Forkopimcam Dukun menyerahkan paket bantuan ke warga terdampak. -Achmad Willy Alva Reza-
“Warga ingin bertahan untuk menjaga rumah masing-masing,” katanya.
BACA JUGA:Ratusan Rumah dari Empat Kecamatan di Gresik Terdampak Banjir
Sementara itu, menurut Sukardi, warga diminta mengungsi untuk memudahkan penanganan bencana.
“Khususnya kelompok prioritas, agar mengungsi ke tempat yang aman. Agar memudahkan penanganan bencana juga karena alasan kesehatan,” ujar Sukardi.
BACA JUGA:Upaya Mitigasi Banjir, BPBD Gresik Pantau Kali Lamong
Selain di Kecamatan Dukun, wilayah Kecamatan Bungah dan Manyar juga terdampak luapan Bengawan Solo. Kecamatan Bungah menjadi terdampak terparah, dengan sekitar 216 rumah telah terendam air.
Secara keseluruhan, BPBD Gresik mencatat, sebanyak 234 rumah telah tergenang air di 7 desa dari 3 kecamatan yang ada di sepanjang aliran Bengawan Solo. (rez)
Sumber: