Ratusan Rumah dari Empat Kecamatan di Gresik Terdampak Banjir

Ratusan Rumah dari Empat Kecamatan di Gresik Terdampak Banjir

Pengendara motor terpaksa harus mendorong kendaraannya akibat jalan raya yang terendam banjir luapan Kali Lamong.--

GRESIK, MEMORANDUM.CO.ID - Empat Kecamatan di Gresik Selatan terdampak banjir yang disebabkan oleh luapan Sungai Kali Lamong dan Kali Surabaya sejak Senin 24 Februari 2025 malam.

Hingga hari Selasa 25 Februari siang, banjir telah merendam 18 desa yang ada di Kecamatan Benjeng, Balongpanggang, Driyorejo dan Wringinanom. 

BACA JUGA:Yani-Alif Dilantik, Kantor Bupati Gresik Dibanjiri Kiriman Berbagai Tanaman


Mini--

Dari empat kecamatan tersebut, banjir paling parah dirasakan di Balongpanggang. Dengan 8 desa dilaporkan terdampak. Sementara di Benjeng terdapat 5 desa terdampak. 13 desa dari 2 kecamatan tersebut terendam banjir akibat luapan Kali Lamong. 

Sementara itu, 4 desa di Kecamatan Driyorejo dan 1 desa di Wringinanom terdampak banjir luapan Kali Surabaya. 

BACA JUGA:Banjir Rob Terjang Pesisir Gresik, Ketinggian Air Hampir Setengah Meter

Berdasarkan data BPBD Gresik, dari 18 desa terdampak, terhitung sedikitnya 573 rumah terendam. Dari angka tersebut, Desa Wotansari, Balongpanggang menjadi wilayah terdampak terparah, dengan mencapai 163 rumah dilaporkan terendam.

Tinggi air yang menggenangi pemukiman warga cukup bervariasi. Mulai dari yang paling rendah 10 cm hingga tertinggi menyentuh 1 meter. 

“Kondisi saat ini debit air masih terus meningkat,” ucap Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Gresik, FX Driatmiko Herlambang.

BACA JUGA:Polres Gresik Salurkan Bantuan untuk Korban Bencana Banjir di Jawa Tengah

Miko menjelaskan, banjir disebabkan oleh tingginya curah hujan yang terjadi beberapa waktu terakhir. Akibatnya, air sungai meluap dan merendam pemukiman warga.

“Tingginya curah hujan ini menyebabkan tinggi muka air Kali Lamong mengalami peningkatan signifikan,” sebut Miko.

BACA JUGA:Puluhan Tahun Langganan Banjir, Ini Harapan Warga Kedungrukem ke Pemkab Gresik

Sumber: