Polres Tulungagung Santuni Keluarga Korban Kecelakaan Kerja Proyek Restoran

Polres Tulungagung Santuni Keluarga Korban Kecelakaan Kerja Proyek Restoran

Anggota Polres Tulungagung bersama warga.--

TULUNGAGUNG, MEMORANDUM.CO.ID - Meninggalnya Mustakim (44), kuli bangunan asal Desa Sidorejo, Kecamatan Kauman beberapa waktu lalu menyisakan kepedihan mendalam bagi keluarga dan rekan dekatnya.

Mustakim meninggal usai jatuh dari lantai dua tempat kerjanya. Yaitu proyek pembangunan restoran

Hal ini memunculkan keprihatinan dari Polres Tulungagung, ditunjukkan dengan aksi santunan yang dilakukan Kapolsek Kalangbret, AKP Makali.

BACA JUGA:Layanan Pengaduan Kapolres Tulungagung Terima Ratusan Aduan Kamtibmas

Kapolres Tulungagung, AKBP Muhammad Taat Resdi melalui Kasi Humas Ipda Nanang Murdianto menjelaskan, kegiatan ini merupakan bentuk solidaritas Polri terhadap masyarakat yang mengalami musibah. 

"Ini adalah komitmen Polri untuk selalu hadir di tengah masyarakat, khususnya dalam situasi sulit. Lewat kegiatan semacam ini, Polri tidak hanya menjalankan tugas sebagai penegak hukum, tetapi juga sebagai institusi yang peduli dan berempati terhadap masyarakat," terangnya.

Menurut AKBP Muhammad Taat, anggotanya di Polsek Kalangbret memberikan bantuan sembako kepada warga yang terkena musibah.

BACA JUGA:Polres Tulungagung Mantapkan Dukungan Terwujudnya Ketahanan Pangan

"Bantuan diterima langsung oleh ibu kandung dan adik korban, Sumiati, beserta keluarga di rumah ibu korban di Desa Tiudan, Kecamatan Gondang," ujarnya.

Nanang mengungkapkan, selain memberikan sembako, Polres Tulungagung juga menyalurkan bantuan berupa tali asih untuk keluarga Mustakim.

"Ini sebagai bentuk solidaritas dan dukungan Polri terhadap masyarakat yang mengalami musibah. Semoga ini dapat membantu meringankan beban masyarakat serta mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat," ucap Ipda Nanang.

BACA JUGA:Bhinneka Tunggal Ika, Lima Bintara Remaja Asal Papua Ditempatkan di Polres Tulungagung

Nanang berharap, program bantuan sosial dapat terus dilaksanakan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan, sekaligus memperkuat hubungan antara Polri dan masyarakat di wilayah Tulungagung.

Ibu Kandung Mustakim, Sumiati mengucapkan terima kasih atas kepedulian Polres Tulungagung.

Sumber: