580 Personel Polres Tulungagung Diterjunkan Amankan Debat Kedua Pilkada 2024

580 Personel Polres Tulungagung Diterjunkan Amankan Debat Kedua Pilkada 2024

AKBP Muhamad Taat Resdi --

TULUNGAGUNG, MEMORANDUM.CO.ID - Polres Tulungagung telah menyiapkan strategi pengamanan jelang debat kedua Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Tulungagung yang akan digelar pada Jumat 22 November /2024.

Hal ini disampaikan oleh Kapolres Tulungagung AKBP Muhammad Taat Resdi.

Kapolres Taat mengatakan, pihaknya telah mengumpulkan LO setiap paslon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Tulungagung, beberapa waktu lalu.

BACA JUGA:Polres Tulungagung Ringkus Kakak Beradik Spesialis Pencurian Pikap, Salah Satunya Didor

Itu dilakukan untuk memberikan arahkan menjelang debat kedua paslon Bupati dan Wakil Bupati Tulungagung yang digelar di Hotel Crown mulai pukul 19.00 WIB. 

Hasilnya menurut Taat, nantinya maksimal setiap Paslon diperbolehkan membawa 75 orang ke dalam lokasi debat. Yang mana, 75 orang itu sudah termasuk juga dalam 10 mobil yang diberikan stiker khusus dari KPU. 

"75 orang tiap paslon yang masuk sudah termasuk 10 mobil yang diperbolehkan ke lokasi dengan ditempeli stiker khusus dari KPU, serta setiap orang yang masuk juga diwajibkan mengenakan gelang khusus, jadi memang agenda terbatas," jelas AKBP Muhammad Taat Resdi.

BACA JUGA:Ini Motif Perampokan yang Diungkap Polres Tulungagung

Untuk masyarakat yang di luar ring 1 bisa melihat di streaming youtube ataupun televisi. Selain itu masyarakat juga bisa melihat di posko pemenangan masing - masing. Polres Tulungagung juga sudah mempersiapkan skema ring 1 untuk lokasi debat, ring 2 untuk di luar lokasi debat, ring 3 di wilayah masing - masing, dan ring 4 di seluruh wilayah di Kabupaten Tulungagung. 

"Persiapan secara menyeluruh guna mendapatkan keamanan yang maksimal ketika debat kedua Paslon Bupati dan Wakil Bupati Tulungagung dengan mengerahkan 580 personel yang tersebar," pungkasnya.(fir/fai)

Sumber: