Incar Motor Tak Dikunci Setir, 2 Bandit Curanmor di Bulak Banteng Lor Ditangkap
Kedua tersangka diamankan di Mapolsek Kenjeran. -Arif Alfiansyah-
SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID - Dua pemuda nekat menggasak Beat milik IS yang terparkir di depan rumah korban di Jalan Bulak Banteng Lor. Aksi pencurian yang dilakukan pada Senin 28 Oktober 2024 dini hari itu berhasil digagalkan tim Reskrim Polsek Kenjeran.
BACA JUGA:2 Pelaku Curanmor Tambak Mayor Sudah Tiga Kali Beraksi, Hasil Curian Dijual ke Madura
Dua pelaku yang diamankan yakni, RK (20) warga Bulak Banteng dan AR (20), warga Jaah, Tragah, Bangkalan, Madura. Keduanya tertangkap basah setelah melakukan aksi pencurian di teras rumah Jalan Bulak Banteng Lor.
BACA JUGA:Polres Pelabuhan Tanjung Perak Berhasil Ungkap Kasus Curanmor dan Kembalikan Motor Korban
Kapolsek Kenjeran Kompol Yuyus Andriastanto melalui Kasi Humas Polres Pelabuhan Tanjung Perak Iptu Suroto mengungkapkan, kasus pencurian itu bermula ketika korban IS, melaporkan kehilangan motor yang diparkir di depan rumah.
BACA JUGA:Bandit Curanmor Kedinding Lor Dimassa
"Korban yang baru pulang dari pengajian di Bangkalan terkejut saat mengetahui motor kesayangannya raib," kata Iptu Suroto, Kamis 31 Oktober 2024.
BACA JUGA:Polsek Semampir Sambang Warga dan Koordinasi Pemasangan CCTV Cegah Curanmor
Dalam aksinya kedua pelaku saat itu melintas di depan rumah korban, kemudian melihat sasaran motor tanpa dikunci setir. Melihat ada kesempatan pelaku melancarkan aksinya.
BACA JUGA:Residivis Curanmor Bulak Banteng Kembali Beraksi, Hasil Kejahatan Dijual Online
"Keduanya dengan cepat melancarkan aksinya dengan cara mendorong motor curian menjauh, "tutur Iptu Suroto.
BACA JUGA:2 Komplotan Curanmor di Kalimas Baru Digulung
Suroto menyebutkan, berbekal laporan dari korban dan atas informasi dari masyarakat, polisi segera bertindak dengan cepat mengolah TKP dan mengumpulkan keterangan dari saksi-saksi saat kejadian.
BACA JUGA:Bandit Curanmor di Surabaya Ditangkap saat Berteduh
Sumber: