Kembang Jepun Bergema Selawat, Polsek Pabean Cantikan Kawal Ketat Malam Pergantian Tahun
Kapolsek Pabean Cantikan Kompol Eko Adi Wibowo mengamankan kegiatan selawat akbar di Kembang Jepun Surabaya.--
SURABAYA, MEMORANDUM.DISWAY.ID – Polsek Pabean Cantikan mengawal ketat kegiatan dzikir dan selawat akbar di Jalan Kembang Jepun guna memastikan keamanan dan kekhusyukan ibadah pada malam pergantian tahun, Rabu 31 Desember 2025.
Di tengah hiruk-pikuk perayaan tahun baru, suasana berbeda terasa di kawasan legendaris tersebut saat ribuan jemaah larut dalam kegiatan dzikir dan selawat akbar yang digelar Majelis Rasulullah Muhammad SAW.

Mini Kidi--
Untuk menjamin kelancaran kegiatan, jajaran Polsek Pabean Cantikan Polres Pelabuhan Tanjung Perak menerjunkan personel penuh dengan pengamanan yang dipimpin langsung Kapolsek Pabean Cantikan Kompol Eko Adi Wibowo.
Acara religius ini dihadiri sejumlah tokoh dan ulama karismatik, di antaranya Habib Idrus Alaydrus, KH Mas Sulaiman Nur Rais Syuriah PCNU Kota Surabaya, serta para habaib dan kiai yang turut memimpin doa keselamatan bangsa.
BACA JUGA:Polsek Pabean Cantikan Dukung Ketahanan Pangan Lewat Pembinaan Petani Hidroponik
Guna menjaga keamanan dan kenyamanan jemaah, petugas telah bersiaga sejak sore hari di titik-titik strategis untuk mengatur arus lalu lintas dan memastikan protokol keamanan berjalan sesuai rencana.
Kehadiran aparat kepolisian di tengah jemaah memberikan rasa aman sehingga rangkaian acara dapat berlangsung khidmat tanpa gangguan kamtibmas.
Kompol Eko Adi Wibowo mengapresiasi seluruh pihak yang terlibat, khususnya para jemaah yang menjaga ketertiban selama kegiatan berlangsung.
BACA JUGA:Polsek Pabean Cantikan Gelar Pangan Murah, Ratusan Beras SPHP Ludes Diserbu Warga
“Alhamdulillah, seluruh rangkaian kegiatan dzikir dan selawat akbar di malam pergantian tahun yang diselenggarakan Yayasan Jalsatul Itsnain Majelis Rasulullah Muhammad SAW selesai tepat pukul 00.30 WIB dalam keadaan aman, lancar, dan terkendali,” ujarnya.
Kompol Eko menambahkan, keberhasilan pengamanan merupakan hasil sinergi yang baik antara kepolisian, panitia, dan masyarakat.
BACA JUGA:Jaga Lingkungan Aman, Kapolsek Pabean Cantikan Ajak Warga Sinergi Tiga Pilar
“Dalam pelaksanaan pengamanan malam ini semuanya berjalan tertib. Kami berterima kasih kepada masyarakat yang merayakan pergantian tahun dengan kegiatan positif dan menjaga kondusivitas wilayah,” pungkasnya. (alf)
Sumber:

