Dapat Nomor Urut 1, Eri Cahyadi: Kami Ingin Menyatukan dan Menomorsatukan Masyarakat

Dapat Nomor Urut 1, Eri Cahyadi: Kami Ingin Menyatukan dan Menomorsatukan Masyarakat

Paslon Eri-Armuji peroleh nomor urut 1.--

SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID - Pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Surabaya Eri Cahyadi-Armuji mendapatkan nomor urut 1 untuk kontestasi pilwali.

Angka ini disambut dengan positif dan penuh sukacita. Eri menyebut, ingin menomorsatukan masyarakat. Sedang Armuji mengatakan, dadi siji untuk Surabaya yang lebih maju.

Pengundian nomor urut paslon Pilwali Surabaya berlangsung di Hotel Harris, Senin, 23 September 2024.

BACA JUGA:Pengundian Pilwali Surabaya, Eri-Armuji Dapat Nomor Urut 1

Selain dihadiri komisioner dari KPU dan Bawaslu Surabaya, kegiatan ini juga diramaikan oleh tim pemenangan Eri-Armuji.

Di lokasi, tampak pula barisan 18 parpol pendukung yang diwakili oleh masing-masing ketua dan sekretaris. Selain itu, jajaran forkopimda ikut andil menjadi saksi.

Eri Cahyadi mengaku bersyukur mendapatkan nomor urut 1. Meski pada awalnya merasa gugup dan sempat meminta Armuji yang mengambil undian.

BACA JUGA:Lawan Kotak Kosong, Banteng Lawas Deklarasi Menangkan Eri-Armuji

"Tanganku iki ae sampai adem gemeteran. Mau yo sempet engkel-engkelan karo Cak Ji, kan Cak Ji sakjane sing tak kongkon njepek. Tapi ya sudah saya beranikan, dan alhamdulillah kami mendapat nomor urut satu," ungkap Eri.

Bagi Eri, nomor urut 1 ini memiliki makna yang positif. Yakni, bersatu untuk Surabaya yang lebih sejahtera.

Pihaknya lantas mengajak seluruh masyarakat dan barisan 18 parpol untuk gotong royong membangun Kota Pahlawan yang lebih baik.

BACA JUGA:Siap All Out, PDI-P Surabaya dalam Satu Tarikan Nafas Gencarkan Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji

"Nomor satu seperti yang saya sampaikan sejak awal bahwa Surabaya bukan hanya milik satu orang, tapi harus dibangun bersama-sama. Jadi artinya, nomor satu ini adalah bersatu untuk Surabaya yang lebih sejahtera. Kami ingin menyatukan dan menomorsatukan masyarakat Surabaya," kata Eri.

Hal senada disampaikan Armuji. Makna nomor urut 1 adalah melebur menjadi 1. Tanpa terkecuali.

Sumber: