Risma Ziarah ke Makam Pahlawan dan Wali, Tegaskan Pentingnya Sejarah

Risma Ziarah ke Makam Pahlawan dan Wali, Tegaskan Pentingnya Sejarah

Tri Rismaharini ziarah di Makam Ronggolawe. -Arif Alfiansyah-

SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID - Dalam suasana khidmat, Bakal Calon Gubernur Jatim Tri Rismaharini melakukan ziarah ke makam dua tokoh penting sejarah Indonesia, yaitu Makam Ronggolawe dan Makam Sunan Bonang, pada Selasa 17 September 2024. Kunjungan ini bukan sekadar kegiatan seremonial, melainkan sebuah bentuk penghormatan mendalam terhadap sejarah dan budaya bangsa.

BACA JUGA:Risma-Gus Hans Perkuat Konsolidasi Relawan di Kota Malang, Fokus Jemput Aspirasi dan Perkuat Suara Rakyat

Di kompleks Makam Ronggolawe, pahlawan nasional yang dikenal gigih melawan penjajah, Risma tampak khusyuk memanjatkan doa. Risma juga menaburkan bunga menjadi simbol penghormatan atas jasa-jasa sang pahlawan. 

BACA JUGA:Risma Dorong Inovasi Batik dan Handicraft Banyuwangi untuk Tembus Pasar Global

"Menghormati sejarah dan pahlawan adalah bagian penting dari menjaga identitas dan semangat perjuangan bangsa," kata Menteri Sosial RI tahun 2020-2024 itu.

BACA JUGA:Risma akan Perhatikan Lingkungan Pondok Pesantren di Jatim

Perjalanan dilanjutkan ke Makam Sunan Bonang, salah satu Wali Songo yang sangat berpengaruh dalam penyebaran Islam di Jawa.  

BACA JUGA:Tri Rismaharini Komitmen Sejahterahkan Masyarakat Jatim melalui SDA, Ekonomi, dan Pendidikan

Momen paling menarik terjadi ketika Risma memutuskan untuk menaiki becak menuju kompleks Makam Sunan Bonang. 

BACA JUGA:Kunjungi Banyuwangi, Risma Beber Strategi Atasi Kemiskinan

Kehadiran Risma di sini disambut antusias oleh warga. Banyak yang merasa terkejut dan senang bisa bertemu langsung dengan sosok pemimpin yang mereka kagumi. 

BACA JUGA:Risma Bawa Angin Segar di Bondowoso: Rakyat Sejahtera, Birokrasi Efisien

“Bu Risma, Bu Risma!” teriak warga sembari melambaikan tangan.

BACA JUGA:Cagub Risma Temui Relawan di Lamongan, Sebut Pentingnya Pendekatan yang Berfokus Penyelesaian Masalah

Sumber: