KPU Kabupaten Pasuruan Resmi Launching Pilkada, Kenalkan Maskot, dan Jingle Baru

KPU Kabupaten Pasuruan Resmi Launching Pilkada, Kenalkan Maskot, dan Jingle Baru

KPU Jatim, KPU Kabupaten Pasuruan, Kepala Kesbang, dan Ketua DPRD memanah dalam launching Pilkada Serentak 2024.-Biro Pasuruan-

PASURUAN, MEMORANDUM - Tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak Kabupaten Pasuruan tahun 2024 resmi di-launching, Sabtu 29 Juni 2024 malam. Komisi Pemilihan Umum (KPU) juga memperkenalkan maskot dan jingle baru Pilkada.

BACA JUGA:Berawal dari Hobi Koleksi Uang Kuno, Otie Membuka Toko Khusus Numismatik

Tokoh Sakera terpilih menjadi maskot resmi Pilkada 2024 Kabupaten Pasuruan. Peluncuran berlangsung di Taman Candra Wilwatikta Pandaan.

BACA JUGA:PPDB 2024, Delapan SMPN di Kabupaten Madiun Sepi Peminat

Kegiatan ini juga dihadiri oleh jajaran Forkopimda Kabupaten Pasuruan, Bawaslu, Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemilihan Setempat (PPS). Selain itu terlihat perwakilan dari partai politik, dan masyarakat umum.

BACA JUGA:2 Proyek Dikbud Ngawi Rp 929 Juta Gagal Tender

Ketua KPU Kabupaten Pasuruan Ainul Yaqin dalam sambutannya mengatakan, tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mensosialisasikan kepada masyarakat bahwa pada 27 November 2024 nanti akan ada pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Pasuruan.

BACA JUGA:Boy George Rahman Ketua Numismatik Surabaya Bisa Berselimut Uang dalam Arti Sebenarnya, Seperti Apa?

Ainul juga menambahkan sebelum peluncuran Pilkada, KPU Kabupaten Pasuruan sudah melakukan tahapan yakni melantik Panitia Pemutaahiran Data Pemilih (Pantarlih).

BACA JUGA:Lamongan Tempo Doeloe Hadirkan Suasana Adem Ayem, Tentrem, Guyub Rukun

"Kepada masyarakat, kami mohon jika ada petugas pantarlih datang ke rumah, kami minta berikan data yang kita butuhkan agar pelaksanaan pilkada sesuai dan akurat. Jangan sampai ada warga yang tidak terdaftar dalam daftar pemilih tetap (DPT)," kata Ainul, Sabtu 29 Juni 2024 malam.

Di samping memperkenalkan maskot dan jingle pilkada, KPU juga memperkenalkan Tagline Pilkada yakni Pasuruan SAE (Sukses, Aman, Efisien).

Peran aktif warga masyarakat dalam pelaksanaan pilkada sangat diharapkan dan mempergunakan hak suaranya dengan baik. Jangan sampai golput dengan alasan yang tidak rasional.

BACA JUGA:13 Siswa SMA Negeri 6 Surabaya Tidak Naik Kelas karena Sering Bolos

Sumber: