Kasat Lantas Apresiasi Anggotanya, Temukan Sabu dari Pelanggar Lalu Lintas

Kasat Lantas Apresiasi Anggotanya, Temukan Sabu dari Pelanggar Lalu Lintas

Satlantas Polres Jember, Serahkan dua terduga pelaku penyalahgunaan narkoba sabu--

JEMBER, MEMORANDUM - Kepala Satuan Lalulintas (Kasat Lantas) Polres Jember, AKP Ach. Fahmi Adiatma memberikan apresiasi kepada anggotanya yang sigap dan jeli dalam mengamankan 2 pelanggar lalu lintas yang tidak hanya melanggar aturan, tetapi juga membawa narkoba jenis sabu-sabu.

"Anggota kami tidak sengaja melihat kedua pelanggar ini membuang sesuatu saat diberhentikan," jelas AKP Fahmi. "Setelah diperiksa, ternyata barang yang dibuang itu adalah sabu-sabu." Senin 17 Juni 2024.

Kejelian dan kesigapan Bripka Khamid, Briptu Bisma, dan Brigpol Yunaz anggota Satlantas Polres Jember ini patut diacungi jempol. Berawal dari operasi penertiban lalu lintas, mereka berhasil menggagalkan peredaran narkoba di wilayah Jember.

BACA JUGA:Ungkap Kasus Sabu dan Ganja Kering, Satreskoba Polres Jember Diganjar Penghargaan

Kanit Turjawali Satlantas Polres Jember, Ipda Robertus Evan Devanto, juga mengungkapkan rasa bangganya atas kinerja anggotanya. "Ini menunjukkan bahwa anggota kami tidak hanya cakap dalam menegakkan aturan lalu lintas, tetapi juga peka terhadap potensi tindak kriminal," ujarnya.

Penangkapan ini berawal dari operasi penertiban lalu lintas di depan Pos 12.04.  (Gladak Kembar) Minggu (16/6/2024) pukul 14.00 wib. Dua pengendara motor tanpa helm dan TNKB dihentikan oleh petugas. Saat diperiksa, salah satu pengendara terlihat berusaha membuang sesuatu. Kecurigaan petugas pun muncul dan mereka menemukan barang yang dibuang tersebut adalah sabu-sabu.

Setelah itu kami mengambil langkah dan koordinasi untuk menyerahkan terduga HR (25) dan HI (19), Kakak beradik Warga Sumberjambe dan barang bukti ke Satreskoba Polres Jember, untuk dikembangkan lebih lanjut

Lantaran  Tugas/urusan Turjawali Pengaturan, Penjagaan, Pengawalan, dan Patroli selain itu bertugas melaksanakan pengawasan terhadap personil Patroli dan mengarahkan giat Turjawali pada Reoute serta Beat yang telah ditentukan serta melaksanakan Tindakan Pertama di Tempat Kejadian Perkara (TPTKP).

Keberhasilan ini menunjukkan komitmen Polres Jember dalam memerangi peredaran narkoba di wilayahnya. Tidak hanya melalui operasi khusus, tetapi juga melalui kesigapan dan kejelian anggotanya dalam menjalankan tugas sehari-hari.

BACA JUGA:Awal Tahun, Satresnarkoba Polres Jember Bongkar 14 Kasus Sindikat Peredaran Sabu dan Ganja

Keberhasilan anggota Satlantas Polres Jember ini mendapatkan apresiasi dari berbagai pihak. Masyarakat mengapresiasi kesigapan dan profesionalisme mereka dalam menjalankan tugas.

"Ini adalah contoh nyata bahwa polisi tidak hanya menegakkan aturan lalu lintas, tetapi juga menjaga keamanan masyarakat dari bahaya narkoba," ujar Wardi Sugiono salah satu warga Jember.

Polres Jember terus berkomitmen untuk meningkatkan kualitas layanan dan profesionalisme anggotanya. Dengan demikian, diharapkan mampu memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat. (edy)

Sumber: