Jelang Hari Raya Iduladha, Pemkab Jember Geliatkan Pasar Murah

Jelang Hari Raya Iduladha, Pemkab Jember Geliatkan Pasar Murah

Lapak pasar murah diserbu masyarakat-Biro Jember-

JEMBER, MEMORANDUM - Menjelang hari Raya Iduladha Pemerintah Kabupaten Jember melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Gencar melakukan kegiatan Pasar Murah. Operasi Pasar Murah ini rutin dilakukan untuk mengendalikan harga pasar yang fluktuatif, Kamis 13 Juni 2024.

Pasar murah kali ini digelar di halaman Kantor Kecamatan Gumukmas dimana Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Jember menyediakan sekitar 20 stan. Selain operasi pasar murah juga ada gelaran bazar UMKM Jember.

Acara ini digelar rutin untuk mengendalikan harga pasar yang sempat tak terbendung jelang hari besar seperti Idul Adha. Camat Gumukmas Nino Eka Putra Wahyu Romadoni menjelaskan, jika di wilayah Gumukmas antusiasme pembeli sangat bagus.

"Antusiasme masyarakat sangat luar biasa di pasar murah ini, dan peningkatan sangat terlihat, sebelumya kegiatan juga di lakukan di dekat pasar desa menampu juga bagus, untuk kecamatan Gumukmas sangat luar biasa," kata Nino Eka Putra Wahyu romadoni.

BACA JUGA:Pemkab Jember Resmi Terbitkan SE Stop Perkawinan Usia Dini

Sementara itu camat Kencong Najmul Huda berkata bahwa ada penurunan pembeli dibanding kegiatan yang lalu Kecamatan Kencong, 

"Ada penurunan hampir 40 persen, mungkin karena ada banyak kegiatan sekolah dan juga biaya anak sekolah jadi pembeli agak sepi," jelasnya.

Sementara itu, salah satu peserta pasar murah Pemkab Jember yaitu Dian Pertiwi yang selalu berpartisipasi juga sambut antusias kegiatan ini.

"Alhamdulillah Gumukmas ramai pembeli, untuk Kncong sendiri ramai tapi tidak seperti tahun lalu, tapi bagi kami antusiasme sangat luar biasa, karena di stand kami banyak pembeli sembako," kata Dian Pertiwi

BACA JUGA:Pemkab Jember Siap Terapkan Transaksi Berbasis Digital

Dari pantauan di lokasi pasar murah, hingga pukul 11.00 WIB, para pembeli masih datang silih berganti untuk membeli produk apapun yang di sediakan di tiap tiap stand pasar murah.(eko)

Sumber: