Kapolsek Gayungan Jalin Silaturahmi dan Koordinasi Harkamtibmas Bersama Camat dan Lurah

Kapolsek Gayungan Jalin Silaturahmi dan Koordinasi Harkamtibmas Bersama Camat dan Lurah

Kapolsek Gayungan menggelar kegiatan silaturahmi dan koordinasi terkait tugas Harkamtibmas.--

SURABAYA, MEMORANDUM - Kapolsek Gayungan,Kompol Yanuar Tri Ratna Sanjaya SH MH bersama Camat Gayungan, Agus Tjahyono S.STP, M.Si dan para lurah di wilayah 3 Pilar Polsek Gayungan, menggelar kegiatan silaturahmi dan koordinasi terkait tugas Harkamtibmas (Pemeliharaan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat). 

Kegiatan ini rutin dilaksanakan sebagai upaya untuk menjaga sinergi dan kolaborasi antar instansi dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Gayungan, Selasa 11 Juni 2024.

Bertempat di Kantor Kecamatan Gayungan, pertemuan ini dihadiri oleh seluruh jajaran Polsek Gayungan, Camat Gayungan, serta para lurah di wilayah 3 Pilar Gayungan. 

Dalam sambutannya, Kapolsek Gayungan Kompol Yanuar Tri Ratna Sanjaya SH MH menyampaikan pentingnya sinergi dan kolaborasi antar instansi dalam menciptakan kamtibmas yang kondusif.

BACA JUGA:Polsek Gayungan Resik-resik Masjid Al Muttaqin

"Silaturahmi dan koordinasi ini merupakan salah satu upaya kita untuk menjaga sinergi dan kolaborasi antar instansi dalam menciptakan kamtibmas yang kondusif di wilayah Gayungan," ujar Kapolsek Gayungan.

Lebih lanjut, Kapolsek Gayungan juga menekankan pentingnya peran serta masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan.

"Masyarakat adalah mitra utama Polri dalam menjaga kamtibmas.

Oleh karena itu, saya mengajak kepada seluruh warga masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan lingkungan dengan meningkatkan kewaspadaan dan saling menjaga," imbuhnya.

BACA JUGA:Patroli Polsek Gayungan Cegah Kejahatan di Jalan Gayungsari Barat

Camat Gayungan, Agus Tjahyono S.STP, M.Si dalam sambutannya juga menyampaikan apresiasi kepada Polsek Gayungan atas dedikasinya dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Gayungan.

"Saya mengapresiasi kinerja Polsek Gayungan yang telah bekerja keras dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Gayungan.

Melalui silaturahmi dan koordinasi ini, saya harap sinergi dan kolaborasi antar instansi dapat semakin kuat sehingga kamtibmas di wilayah Gayungan dapat terjaga dengan baik," ujar Camat Gayungan.

Kegiatan silaturahmi dan koordinasi ini diakhiri dengan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara Polsek Gayungan, Kecamatan Gayungan, dan para lurah di wilayah 3 Pilar Gayungan.

Sumber: