Polsek Wonocolo Bina 28 Remaja yang Hendak Tawuran

Polsek Wonocolo Bina 28 Remaja yang Hendak Tawuran

Kapolsek Wonocolo, Kompol Muhammad Soleh menggelar kegiatan pembinaan terhadap 28 pelajar tersebut di Aula Polsek Wonocolo.--

SURABAYA, MEMORANDUM - Menindaklanjuti operasi Mantap Brata Semeru 2023-2024, Polsek Wonocolo mengamankan 28 remaja yang hendak melakukan aksi tawuran pada Selasa 11 Juni 2024 dini hari.

Kapolsek Wonocolo, Kompol Muhammad Soleh, SH., MM., bersama Camat Wonocolo, . Muslich Hariyadi, S.Sos., menggelar kegiatan pembinaan terhadap 28 pelajar tersebut di Aula Polsek Wonocolo.

Kegiatan ini dihadiri oleh Lurah, perangkat RT atau RW, Kepala Sekolah terkait, Satpol PP, dan orang tua siswa.

Dalam pembinaan tersebut, Kapolsek Wonocolo memberikan wawasan tentang bahaya tawuran dan kenakalan pelajar.

BACA JUGA:Polsek Wonocolo Gelar Operasi Antisipasi Kejahatan Malam, 20 Pelanggar Ditindak

Kapolsek juga menekankan pentingnya menjaga persaudaraan dan menyelesaikan masalah dengan cara yang damai.

Para pelajar diminta untuk membuat pernyataan tidak mengulangi perbuatannya kembali dan saling memaafkan.

Barang-barang milik pelajar yang diamankan petugas juga diserahkan kembali.

Selanjutnya, para pelajar diserahkan kepada pihak sekolah dan orang tua untuk mendapatkan pengawasan lebih intensif.

BACA JUGA:Polsek Wonocolo Ungkap Curanmor di Jalan Gembili

Kapolsek Wonocolo, Kompol Muhammad Soleh, SH., MM., menyampaikan, "Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan efek jera kepada para pelajar agar tidak lagi melakukan aksi tawuran.

Kami juga berharap orang tua dan sekolah dapat bekerja sama dalam mengawasi dan membimbing anak-anak mereka," terangnya.(mtr)

Sumber: