Kodim 0824/Jember Gelar Latihan Menembak, Jaga Ketangkasan Dasar Prajurit

Kodim 0824/Jember Gelar Latihan Menembak, Jaga Ketangkasan Dasar Prajurit

Prajurit Kodim 0824/Jember Latihan Menembak-Biro Jember-

JEMBER, MEMORANDUM - Kodim 0824/Jember menggelar latihan menembak senjata ringan (Latbak Jatri) Triwulan II sebagai bagian dari program untuk memelihara kemampuan dasar prajurit. Kegiatan ini dilaksanakan di Lapangan Tembak Secaba Rindam V/Brw pada tanggal 29-30 Mei 2024.

Latihan ini diikuti oleh seluruh personel Kodim 0824/Jember dan dibagi menjadi dua gelombang. Gelombang pertama diikuti oleh setengah dari personel pada tanggal 29 Mei, dan sisanya mengikuti pada tanggal 30 Mei.

Perwira Seksi Operasi (Pasi Ops) Kodim 0824/Jember, Kapten Inf Abd Khalik, menjelaskan bahwa latihan ini merupakan program rutin yang dilaksanakan setiap triwulan untuk memberikan kesempatan kepada prajurit dalam memelihara kemampuan dasar menembak yang telah mereka dapatkan sejak menjadi prajurit TNI AD.

Lebih lanjut, Dandim 0824/Jember, Letkol Inf Rahmat Cahyo Dinarso, menekankan pentingnya latihan ini bagi prajurit. Menurutnya, seorang prajurit harus selalu mahir dan trampil dalam mengoperasikan senjata sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

BACA JUGA:Hari Pertama Masuk Kerja, Kodim Jember Gelar Halalbihalal

"Latihan ini merupakan kesejahteraan bagi prajurit karena Komando Atas memberikan kesempatan dan memfasilitasi seluruh prajurit untuk melaksanakan latihan, sehingga kemampuan dasar mereka tetap terpelihara," tegas Dandim 0824/Jember. Kamis 30 Mei 2024.

Latihan menembak ini diharapkan dapat meningkatkan kemampuan dan ketrampilan prajurit Kodim 0824/Jember dalam menggunakan senjata api, sehingga mereka selalu siap dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya.(edy)

Sumber: